Wakil Wali Kota Jaktim Pastikan Kesiapan Sarana Prasarana Penanggulangan Bencana
Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Hendra Hidayat bersama unsur tiga pilar hari ini memastikan kesiapan sarana prasarana dalam penanggulangan bencana banjir di wilayahnya.
Pengecekan ini untuk memastikan kesiapan sarana prasarana penanggulangan banjir di wilayah Jakarta Timur,
Pengecekan yang dilakukan di halaman Gelanggang Remaja Jakarta Timur ini juga diikuti oleh Komandan Korem 051/ Wijayakarta, Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha.
Sudin Gulkarmat Jaktim Semprot Saluran Air Utan Kayu Selatan
Kemudian Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Arie Ardian Rishadi, Kasatpol PP Jakarta Timur, Budi Novian dan sejumlah pejabat lainnya.
Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Hendra Hidayat mengatakan, sarana prasarana penanggulangan banjir tersebut disiapkan di Gelanggang Remaja Jakarta Timur, Jl Otista Raya, Jatinegara.
Rinciannya, dapur umum mobile, perahu karet, ambulans, dan truk kebersihan.
Kemudian truk Sudin Kehutanan, mobil pemadam kebakaran dan truk Sudin Sumber Daya Air, serta sarana prasarana lainnya.
"Pengecekan ini untuk memastikan kesiapan sarana prasarana penanggulangan banjir di wilayah Jakarta Timur," ujarnya, Jumat (9/10).
Dijelaskan Hendra, selain itu pihaknya juga menyediakan tempat pengungsian di beberapa kelurahan, kecamatan, GOR, masjid, sekolah dan tempat lainnya.
"Tempat pengungsian ini dibuat banyak untuk mencegah kerumunan warga dan sebagai antisipasi penyebaran COVID-19," jelasnya.
Sementara Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha menambahkan, untuk wilayah Jakarta Timur, pihaknya telah menyiagakan 500 personel untuk membantu penanggulangan banjir.
"Para personel dari Koramil dan Kodim ini siap membantu dalam penanggulangan banjir," tandasnya.
-
Pemkot Jakut Prioritaskan Penanganan Banjir di Teluk Gong
access_timeKamis, 08 Oktober 2020 18:24 WIB
remove_red_eye1721 personBudhi Firmansyah Surapati -
Sudinsos Jaktim Siapkan Sarana Prasarana Penanggulangan Bencana
access_timeRabu, 07 Oktober 2020 10:24 WIB
remove_red_eye1840 personNurito