You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ini Modifikasi Rute Transjakarta Hari Ini
.
photo doc - Beritajakarta.id

Ini Modifikasi Rute Transjakarta Hari Ini

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) telah menyiapkan sejumlah modifikasi rute untuk mengantisipasi adanya aksi unjuk rasa.

Hari ini rencananya akan ada aksi massa di kawasan Patung Kuda, Monas dan sekitarnya sehingga beberapa jalur dilakukan modifikasi,

Direktur Operasional PT Transjakarta, Prasetia Budi menuturkan, modifikasi rute dilakukan agar masyarakat tetap terakomodir mobilitasnya menggunakan layanan Transjakarta.

"Hari ini rencananya ada aksi massa di kawasan Patung Kuda, Monas dan sekitarnya sehingga beberapa jalur dilakukan modifikasi," ujar Prasetia, Selasa (20/10).

Modifikasi Rute Transjakarta Diperluas

Adapun modifikasi yang diberlakukan ialah:

Koridor 1 (Blok M – Kota), mengalami pengalihan rute sebagai berikut:

Arah Kota


Blok M - Sarinah – Lampu Merah Sarinah - keluar jalur -Lampu Merah Bank Indonesia - belok kiri - Jl Kebon Sirih - Hotel Millenium belok kiri - Jl Fachrudin belok kanan - Jati Baru lurus - Jl Cideng Barat – Lampu Merah Tarakan belok kanan - Halte Petojo – Lampu merah Harmoni belok kiri - Harmoni _- Kota.

Arah Blok M


Kota - Harmoni – Lampu Merah Harmoni - belok kanan - lurus arah Tomang - Halte Petojo keluar jalur – Lampu Merah Tarakan belok kiri - Jl Cideng Timur - Jl Jati Baru belok kiri - Hotel Tugu Asri – Lampu merah Hotel Millenium - lurus - Jl Kebon Sirih – Lampu Merah Bank Indonesia - belok kanan - Halte Sarinah - Blok M.

Halte yang tidak melayani yakni Halte Monas dan Halte Bank Indonesia (BI).

Rute 6A (Ragunan - Monas via Kuningan) dan Rute 6B (Ragunan - Monas via Semanggi) mengalami perpendekan rute menjadi Ragunan – Tosari.

Halte yang tidak melayani;

- Halte Bundaran HI


- Sarinah


- Halte Bank Indonesia


- Halte Monas



Rute 1A (PIK – Balai Kota), mengalami perpendekan rute menjadi PIK – Kota.

Halte yang tidak melayani:

- Glodok


- Olimo


- Mangga Besar


- Sawah Besar


- Harmoni


- Monas


- Bus Stop Balai Kota



"Selain rute-rute di atas, operasional kami masih berjalan normal. Transjakarta juga bekerja sama dengan Polda Metro Jaya untuk memastikan keamanan baik pelanggan, petugas di lapangan dan keberlangsungan operasional Transjakarta hari ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4277 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1835 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1693 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1627 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1613 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik