Saluran Air Jl Raya Pondok Gede Dibersihkan
Sudin Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur membersihkan saluran air di Jl Raya Pondok Gede, RT 005/01, Pinang Ranti, Makasar, Rabu (11/11).
Penyemprotan sedimen lumpur dan sampah dilakukan agar air dalam saluran bisa mengalir dengan lancar,
Satgas SDA Perbaiki Turap Longsor di Jl Raya Pramuka
Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan, Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, pembersihan dilakukan dengan cara menyemprot gorong-gorong saluran menggunakan satu unit mobil pompa berkapasitas 2.500 liter.
“Penyemprotan sedimen lumpur dan sampah dilakukan agar air dalam saluran bisa mengalir dengan lancar,” ujarnya, Rabu (11/11).
Lurah Pinang Ranti, Haris Indrianto menambahkan, untuk mempercepat proses penanganan saluran air sepanjang 50 meter ini pihaknya juga mengerahkan delapan personel PPSU.
“Pembersihan saluran ini kami lakukan sebagai upaya untuk meminimalisir genangan dan banjir di wilayah tersebut,” tandasnya.