You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Pastikan Stok Pangan di Kepulauan Seribu Mencukupi Selama Natal dan Tahun Baru
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Bupati Pastikan Stok Kebutuhan Pangan Nataru di Kepulauan Seribu Aman

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi memastikan, stok kebutuhan pangan di 11 pulau permukiman di Kepulauan Seribu untuk Natal dan tahun baru (Nataru) dipastikan aman.

Menjaga stabilitas harga

Junaedi mengatakan, pasokan beragam kebutuhan pokok melalui Jakgrosir masih normal. Selain itu, warga Kepulauan Seribu juga terbantu dengan adanya bantuan sosial baik dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta maupun dari pemerintah pusat selama pandemi COVID-19.

"Jadi tak perlu khawatir, stok pangan hingga gas elpiji aman," ujarnya, Selasa (22/12).

Stok Pangan DKI Hingga Natal dan Tahun Baru Aman

Junaedi meminta, lurah dan camat juga terus melakukan pemantauan di wilayah terkait ketersediaan kebutuhan bahan pokok. Hal ini perlu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga.

"Terus berkoordinasi dengan Perumda Pasar Jaya. Selain Jakgrosir di Pulau Tidung Kecil, di setiap kelurahan ada gerai Jakgrosir. Ini sangat membantu mengatasi ketersediaan kebutuhan pangan di warung serta menjaga stabilitas harga pangan," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati