You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satgas COVID-19 RW 05 Tanjung Duren Utara Konsisten Terapkan Prokes
....
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Satgas COVID-19 RW 05 Tanjung Duren Utara Konsisten Terapkan Prokes

Pencegahan penyebaran COVID-19 tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah saja. Diperlukan kolaborasi semua pihak untuk bersama-sama melakukan upaya pencegahan penyebaran virus yang pertama kali dilaporkan terjadi di kota Wuhan, Cina tersebut.

Hampir di setiap sudut lingkungan perumahan juga disebar spanduk berisi sosialisasi pencegahan dan bahaya COVID-19

Seperti dilakukan Satgas COVID-19 RW 05 Kelurahan Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat yang secara konsisten menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat sejak awal pandemi hingga saat ini dalam upayanya mencegah penyebaran COVID-19.

Ketua RW 05 Kelurahan Tanjung Duren Utara, Djumadi menuturkan, pihaknya terus konsisten dalam melakukan sosialisasi hingga penerapan prokes secara ketat termasuk memberikan sanksi bagi warga yang melanggar.

Satgas COVID RW 06 Utan Kayu Selatan Siapkan Lumbung Pangan

"Kami sepakat memberikan sanksi teguran dan sosial bagi pelanggar prokes sejak awal pandemi hingga saat ini. Hampir di setiap sudut lingkungan perumahan juga disebar spanduk berisi sosialisasi pencegahan dan bahaya COVID-19," ujar Djumadi kepada beritajakarta.id, Rabu (20/1).

Diakui Djumadi, sebelum memberlakukan kebijakan tersebut, pihaknya bersama Satgas COVID-19 sudah terlebih dahulu mengetahui permasalahan pokok yang dihadapi warga di tengah kondisi pandemi seperti saat ini.

"Kami coba implementasikan apa yang menjadi keputusan pemerintah dan mengikuti terus perkembangannya. Pembekalan kepada anggota Satgas juga terus dilakukan," katanya.

Dia mencontohkan, di masa awal pandemi, pihaknya sempat melarang ojek online memasuki lingkungan RW 05. Namun, seiring berjalannya waktu, saat ini pihaknya memperbolehkan ojek online memasuki lingkungan RW 05 Tanjung Duren Utara, namun dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

"Kami bersyukur apa yang kami lakukan juga mendapat dukungan dari warga. Alhasil dengan berbagai upaya itu, jumlah warga yang terpapar COVID-19 di wilayah kami saat ini tidak lebih dari lima orang. Memang jumlahnya naik turun ya," ungkapnya.

Dia menambahkan, setiap upaya yang dilakukan Satgas COVID-19 RW 05 juga selalu dikoordinasikan baik dengan jajaran kelurahan maupun puksesmas setempat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1517 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1506 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1111 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1067 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1031 personDessy Suciati