You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Genangan di Jelambar Baru Berangsur Surut
....
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Satgas SDA Atasi Genangan di Jl Jelambar Baru

Petugas Satgas Sumber Daya Air (SDA) dikerahkan untuk mengatasi genangan di Jl Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Saat ini genangan di lokasi hanya menyisakan ketinggian lima sentimeter.

Makanya kami kerahkan 20 personel dari Satgas SDA untuk membersihkan sampah yang terbawa arus,

Kepala Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Kasatpel) SDA Kecamatan Grogol Petamburan, Agus menuturkan, ketinggian genangan pagi tadi sempat mencapai 25 sentimeter. Menjelang siang, ketinggian genangan hanya menyisakan lima sentimeter.

Dikatakan Agus, genangan yang terjadi lebih disebabkan lokasinya berada di daerah cekungan dan diperparah oleh banyaknya sampah yang terbawa arus di dalam saluran.

Bayar Tol Bandara hingga JORR Sudah Bisa Pakai JakCard

"Makanya kami kerahkan 20 personel dari Satgas SDA untuk membersihkan sampah yang terbawa arus. Saat ini ruas jalan sudah bisa dilalui kendaraan bermotor," ujarnya, Rabu (3/2).

Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, sambung Agus, di lokasi juga telah disiagakan dua unit pompa stasioner di Kali Grogol tepatnya di Jl Latumenten/Borobudur yang berada di sisi kanan dan kiri kali.

"Pompa juga kami fungsikan dan sejauh ini tidak ada kendala," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1512 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1502 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1105 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1062 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1027 personDessy Suciati