You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
400 Lansia Pondok Kopi Divaksin di Lapangan Olahraga Warga
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Layanan Vaksin Jemput Bola di Pondok Kopi Target 400 Lansia

Guna memudahkan warga lanjut usia (Lansia) dalam mendapatkan vaksin dinamis COVID-19, Sudin Kesehatan Jakarta Timur melakukan layanan vaksinasi jemput bola di wilayah Kelurahan Pondok Kopi, Duren Sawit, Senin (8/3).

Rencananya ada 1.950 lansia yang akan divaksin dalam empat hari 

Kasudin Kesehatan Jakarta Timur, Indra Setiawan mengatakan, pihaknya menggelar layanan vaksinasi di lapangan RW 09 Kelurahan Pondok Kopi, agar warga lansia tidak perlu jauh-jauh mendapatkan vaksin ke puskesmas kecamatan.  

"Untuk 11 RW di Kelurahan Pondok Kopi rencananya ada 1.950 lansia yang akan divaksin dalam empat hari ke depan. Pada hari ini ada 400 lansia yang akan divaksin," ujar Indra.

1.007 Lansia Sudah Divaksin di RSUD Tanjung Priok

Dia berharap, dengan layanan jemput bola ini seluruh warga lansia di Pondok Kopi bisa divaksin selama empat hari pelaksanaan.  

Maryati (62) salah seorang lansia yang divaksin mengaku, layanan jemput bola ini sangat membantu karena dirinya tidak perlu mendatangi puskesmas kecamatan di Jl H. Dogol, Pondok Bambu.

"Kita tak perlu repot datang ke puskesmas kecamatan, lokasinya jauh. Karena ini lokasinya dekat dengan rumah," pungkas Maryati. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4310 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1848 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1781 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1655 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1627 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik