You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kelurahan Semper Timur Gencarkan Vaksinasi COVID-19 untuk Lansia
.
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

Kelurahan Semper Timur Gencarkan Vaksinasi COVID-19 untuk Lansia

Kelurahan Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara terus menggencarkan vaksinasi COVID-19 bagi warga lansia.

Segera daftar dan ikut vaksinasi COVID-19 gratis di puskesmas maupun RSUD terdekat,

Lurah Semper Timur, Cahyo Hudoyo mengatakan, kendaraan dinas operasional Satpol PP Kelurahan Semper Timur bahkan juga difungsikan untuk mengantarkan warga lansia yang akan mengikuti kegiatan vaksinasi COVID-19 di Puskesmas Kelurahan Semper Timur.

"Satpol PP Kelurahan Semper Timur juga mendukung kegiatan ini dengan menyediakan satu unit kendaraan dinas operasional untuk mengantar dan menjemput lansia yang akan divaksin ke Puskesmas Kelurahan Semper Timur," ujar Cahyo, Selasa (16/3).

Tingkatkan Kolaborasi Cegah Penyebaran COVID-19

Cahyo mengaku sangat bersyukur karena warga lansia Semper Timur antusias mengikuti vaksinasi COVID-19. Ia mengapresiasi para lansia yang sudah memberanikan diri untuk divaksin.

Dikatakan Cahyo, pihaknya terus mengimbau kepada warga lansia lainnya di wilayahnya yang belum mengikuti vaksinasi untuk memanfaatkan program vaksinasi COVID-19 yang sedang berlangsung. Menurutnya, vaksinasi COVID-19 bagi lansia ini merupakan bentuk ikhtiar untuk membuat imunitas tubuh lebih kuat dan kebal dari COVID-19.

"Sebaiknya warga lansia bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan baik. Segera daftar dan ikut vaksinasi COVID-19 gratis di puskesmas maupun RSUD terdekat," katanya.

Ia menambahkan, untuk di Puskesmas Kelurahan Semper Timur, pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi lansia sudah dimulai sejak Senin (15/3).

"Senin (15/3) adalah hari pertama vaksinasi COVID-19 bagi lansia di Puskesmas Kelurahan Semper Timur, bersamaan dengan puskesmas-puskesmas kelurahan lainnya se-Jakarta Utara. Rencananya kegiatan ini akan berlangsung sampai Jumat (19/3). Total lansia yang sudah divaksin di Puskesmas Kelurahan Semper Timur kemarin ada 25 orang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3651 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1052 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye892 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye879 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye838 personNurito