Musrenbang Jakpus Fokus Bahas Pemulihan Ekonomi
Sidang kelompok Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan (Musrenbang) Kota Jakarta Pusat (Jakpus) bidang perekonomian dan pembangunan, Rabu (31/3), membahas tentang pemulihan ekonomi pasca pandemi COVID-19.
Forum ini diselenggarakan untuk membahas RKPD 2022,
Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asekbang) Jakarta Pusat, Bakwan Ferizan Ginting mengatakan, pembahasan program pemulihan ekonomi pasca pandemi ini akan dijadikan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun anggaran 2022.
“Forum ini diselenggarakan untuk membahas RKPD 2022, dengan skema peningkatan perekonomian masyarakat berbasis kota berketahanan,” ujarnya.
Musrenbang Tingkat Kota Jakarta Barat Bahas 4.069 UsulanIa menjelaskan, fokus pembangunan dan pemulihan ekonomi diarahkan untuk peningkatan sektor UKM, pemulihan industri pariwisata, peningkatan ketahanan pangan, peningkatan investasi, reformasi sistem kesehatan, serta peningkatan kualitas pendidikan.
Selain itu, lanjutnya, sidang kelompok ini juga membahas sejumlah program kegiatan strategis daerah (KSD) bidang pembangunan dan perekonomian.
"Dua program prioritas yakni penataan kawasan Pasar Baru dan Pecenongan yang akan dilaksanakan tahun 2022 mendatang," tandasnya.