Vaksinasi Dinamis Lansia di Ciracas Capai 59 Persen
Sebanyak 11.204 warga lanjut usia (lansia) atau sekitar 59 persen dari target 19.084 warga lanjut usia (lansia) di Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, sudah disuntik vaksin COVID-19.
Program vaksinasi bagi lansia masih terus kami lakukan di sejumlah lokasi layanan
Camat Ciracas, Mamad mengatakan, pelaksanaan vaksinasi dinamis bagi lansia masih terus dilakukan. Menurutnya, 7.880 lansia yang belum divaksin karena saat dilakukan skrining ditemukan komorbit atau penyakit penyerta. Sehingga otomatis vaksinasi ditunda sampai kondisinya benar-benar normal.
"Capaian vaksinasi lansia saat ini sudah mencapai 59 persen dari target 19.084 orang," katanya, Minggu (4/4).
50 RPTRA di Jakpus Siap Digunakan untuk Tempat Vaksinasi COVID-19Menurutnya, keterbatasan fisik lansia untuk datang ke lokasi vaksin juga menjadi salah satu kendala di lapangan. Karenanya, pihaknya meminta pada para lurah agar membantu layanan antar jemput bagi lansia yang tak memiliki kendaraan menuju lokasi layanan vaksinasi.
Dia merinci, untuk Kelurahan Cibubur dari target 5.797 saat ini yang sudah tervaksin 3.545 lansia. Kemudian Kelurahan Kelapa Dua Wetan dari target 3.878 lansia tervaksin 2.239, Kelurahan Ciracas dari target 4.227 tervaksin 2.554 lansia.
Lalu Kelurahan Susukan dari target 2.615 tervaksin 1.828 lansia dan Kelurahan Rambutan dari target 2.567 tervaksin 1.038 lansia.
Untuk lokasi layanan vaksinasi tersebar di 10 lokasi, yaitu di SDN Susukan 08, SDN Ciracas 11, SDN Cibubur 01, SMPN 257 Rambutan, Mal Cibubur Junction.
Kemudian Puskesmas Kelurahan Kelapa Dua Wetan, RS Ketergantungan Obat (RSKO), Rumah Sakit Olahraga Nasional (RSON), RSUD Ciracas dan RS Harapan Bunda.
"Program vaksinasi bagi lansia masih terus kami lakukan di sejumlah lokasi layanan," pungkasnya.