You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Saluran Air Jl Galur Sari VIII Dipasang Beton U Ditch
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Saluran Air Jl Galur Sari VIII Dipasang Beton U Ditch

Sebanyak 10 personel Satgas Sudin Sumber Daya Air  Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, memasang beton U-Ditch untuk saluran air di Jl Galur Sari VIII RW 01 Utan Kayu Selatan.

Agar saluran air di lokasi tersebut dapat berfungsi secara maksimal

Koordinator Satgas SDA Kecamatan Matraman, Agus Sutono mengatakan, pemasangan U-Ditch pada saluran yang memiliki panjang 18,5 meter, lebar satu meter dan tinggi 85 sentimeter ini sudah dilakukan sejak Rabu (7/4) kemarin dan ditargetkan rampung akhir pekan ini.

"Pemasangan U-Ditch dilakukan agar saluran air di lokasi tersebut dapat berfungsi secara maksimal. Sehingga tidak ada genangan saat musim hujan," katanya, Kamis (8/4).

Satgas SDA dan PPSU Atasi Turap Longsor di Jl Penganten Ali

Menurutnya, pemasangan U-Ditch ini dilakukan secara manual dengan peralatan cangkul, pengki,  linggis, bodem besar, tambang dan golok. 

"Ukuran U-Ditch yang dipasang panjang 20 sentimeter, lebar 70 sentimeter dan tinggi 70 sentimeter," jelasnya.

Sebelumnya, kata Agus, para anggota Satgas SDA ini melakukan penggalian saluran air yang kondisinya sudah mengalami pendangkalan dan penyempitan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3652 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1053 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye895 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye881 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye843 personNurito