You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Seekor Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Rumah Warga di Pulau Pari
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Seekor Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Rumah Warga di Pulau Pari

Petugas Sektor 8 Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu berhasil mengevakuasi seekor ular sanca dari rumah warga di Pulau Pari, RT 02/04, Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

Kita lepasliarkan ke pulau tak berpenghuni

Perwira Piket Sektor 8 Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Subadi mengatakan, pemilik rumah melaporkan keberadaan ular sanca kepada petugas di Pos Jaga Pulau Pari sekitar pukul 06.24 WIB.

"Usai menerima laporan, sebanyak dua personel langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan proses evakuasi," ujarnya, Senin (12/4).

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Halaman Rumah Warga di Pulau Untung Jawa

Menurutnya, proses evakuasi selama kurang lebih 15 menit berlangsung dengan lancar, aman dan kondusif.

"Pagi ini juga ular sanca itu kita lepasliarkan ke pulau tak berpenghuni agar dapat berkembang biak tanpa harus terganggu dan mengganggu warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye9058 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2768 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1727 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1543 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1404 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik