You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dua Meter Kubik Sampah Dibersihkan dari Pulau Kelapa
....
photo Suparni - Beritajakarta.id

Dua Meter Kubik Sampah Dibersihkan dari Pulau Kelapa

Personel gabungan yang terdiri dari petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), pegawai puskesmas dan Suku Dinas Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu melakukan aksi Gerebek Sampah di Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Pulau Kelapa tetap terlihat bersih, indah dan nyaman

Pelaksana Tugas (Plt) Lurah Pulau Kelapa, Muslim mengatakan, Gerebek Sampah difokuskan di lingkungan rumah dinas kesehatan bagi dokter maupun pegawai, serta di kawasan Dermaga Utama Pulau Kelapa.

"Ada dua meter kubik sampah yang berhasil dibersihkan. Sampah sementara waktu di kumpulkan di TPS Pulau Kelapa untuk dipilah, sambil menunggu kapal pengangkut KM Bersih Laut datang," ujarnya, Rabu (14/4).

Kerja Bakti Massal Digelar di Tempat Ibadah dan TPU Pulau Kelapa

Menurutnya, kerja bakti melalui Gerebek Sampah ini dilakukan untuk menjaga kebersihan dan mencegah potensi menjangkitnya penyakit.

"Melalui Gerebek Sampah ini kita juga ingin wilayah Pulau Kelapa, khususnya dermaga sebagai pintu masuk wisatawan ke Pulau Kelapa tetap terlihat bersih, indah dan nyaman," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1862 personFakhrizal Fakhri
  2. DPRD-Koopsud 1 Bahas Mitigasi Bencana Hidrometeorologi

    access_time28-04-2025 remove_red_eye1746 personFakhrizal Fakhri
  3. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1733 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1672 personFakhrizal Fakhri
  5. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1572 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik