Sembako Bagi Warga Terpapar COVID-19 di Pulau Pramuka Didistribusikan
Satuan Tugas (Satgas) COVID-19 Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu mendistribusikan bantuan berupa sembako bagi warga Pulau Pramuka yang terpapar COVID-19.
M enjadi dukungan moril
Pelaksana Tugas (Plt) Lurah Pulau Panggang, Iskandar mengatakan, sembako tersebut diberikan melalui tim kesehatan dengan tujuan memenuhi kebutuhan pangan warga yang sedang menjalani isolasi mandiri.
"Ini sekaligus menjadi dukungan moril
agar tetap semangat dan mengikuti aturan protokol kesehatan agar tidak keluar rumah sampai dinyatakan negatif COVID-19," ujarnya, Kamis (29/4).Rumah dan Tempat Usaha Warga Terpapar COVID-19 di Pulau Pramuka DidisinfeksiIskandar meminta agar Satpol PP dan pengurus RT/RW melakukan pengawasan untuk memastikan agar warga yang terpapar COVID-19 tersebut tidak keluar rumah.
"Ini untuk mencegah penyebaran COVID-19 di Pulau Pramuka. Untuk kebutuhan lain warga terpapar COVID-19 bisa disampaikan lewat telepon baik kepada saudara, tetangga maupun tim kesehatan," tandasnya.