You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinas Kesehatan DKI Buat Inovasi Layanan Kesehatan Melalui Chatbot
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dinas Kesehatan DKI Buat Inovasi Layanan Kesehatan Melalui Chatbot

Dinas Kesehatan DKI berkolaborasi dengan Pro Sehat dan didukung oleh Botika membuka layanan chatbot WhatsApp Posko Jakarta Tanggap COVID-19 yang dapat diakses masyarakat melalui nomor 081388376955.

Beroperasi selama 24 jam setiap harinya 

Melalui layanan ini masyarakat dapat mengakses informasi skrining dan rapid test COVID-19; informasi pemeriksaan swab; info rumah sakit rujukan; manajemen pasien (khusus faskes dan tenaga kesehatan); konsultasi chat dokter (Pro Sehat); dan pertanyaan lainnya (Posko Dinas Kesehatan DKI).

Bagi Warga DKI Jakarta yang membutuhkan informasi seputar COVID-19 akan dilayani langsung oleh Tim Posko Dinas Kesehatan DKI.

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 27 April 2021

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Widyastuti mengatakan, selain nomor kontak 112 dan 119, layanan nomor posko 081388376955 dan 081112112112 dapat dihubungi lewat telepon dan WhatsApp.

"Ratusan ribu pesan sudah masuk ke nomor Posko Jakarta Tanggap COVID-19 di bawah Command Center yang beroperasi selama 24 jam setiap harinya sampai saat ini," ujarnya, Kamis (29/4).

Widyastuti menjelaskan, chatbot dengan fitur penapisan COVID-19 cara kerjanya dimulai dengan sistem memberikan pertanyaan umum terkait gejala. Setelah semua pertanyaan tersebut terjawab pengguna aplikasi akan mendapatkan hasil penapisan dan saran lebih lanjut.

"Warga Jakarta juga bisa mendapatkan layanan penapisan COVID-19, termasuk berkonsultasi dengan Dokter Pro Sehat secara langsung melalui live chat, fitur tersebut memungkinkan para pengguna berkonsultasi langsung dengan dokter tanpa harus keluar rumah," terangnya.

Ia menambahkan, melalui chatbot WhatsApp, pengguna aplikasi juga dapat mengetahui lokasi rumah sakit rujukan terdekat melalui sharing location via WhatsApp.

"Layanan chatbot WhatsApp pastinya lebih memudahkan warga DKI Jakarta untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait COVID-19, terlebih pada era teknologi seperti saat ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4111 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2797 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1785 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1580 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1445 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik