You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jakpreneur Senang Ikut Ramadan Fest di Mal GI
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Senangnya Jakpreneur Bisa Ikut Ramadhan Fest 2021

Puluhan Jakpreneur binaan bersyukur dan senang bisa mendapat kesempatan dalam kegiatan Ramadhan Fest 2021 yang digelar di Mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat dan berlangsung 1-9 Mei 2021.

Selama sembilan hari saya mendapat kesempatan untuk menjajakan hasil kerajinan tangan di bazar offline Ramadhan Fest 2021 di Mal Grand Indonesia,

Iskandar, pemilik usaha Alini Aksesoris yang merupakan Jakpreneur binaan kerajinan tangan atau handycraft dari Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat mengaku bersyukur dan senang dapat diikutsertakan pada kegiatan Ramadhan Fest 2021 mewakili Kecamatan Menteng.

"Selama sembilan hari saya mendapat kesempatan untuk menjajakan hasil kerajinan tangan di bazar offline Ramadan Fest 2021 di Mal Grand Indonesia," ujarnya, Minggu (9/5).

Wagub Ariza Apresiasi Jakarta Ramadan Festival Oleh BAZNAS (BAZIS) DKI

Ia mengaku sejak pandemi COVID-19, penghasilan dari usaha penjualan hasil kerajinan tangan dengan kain percah menurun drastis.

"Hampir 15 bulan lamanya sejak pandemi COVID-19, tidak ada kegiatan bazar offline bagi Jakpreneur binaan mempromosikan produk unggulannya. Bazar offline Ramadhan Fest yang digelar Pemprov DKI Jakarta di lima wilayah memberikan kesempatan untuk Jakpreneur binaan bangkit dari keterpurukan," katanya.

Ia menuturkan, selama digelar bazar offline di pusat perbelanjaan Mal Grand Indonesia, sebanyak 10 hingga 15 pengunjung datang dan berbelanja dengan omzet Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta per hari.

"Harapan saya ke depan, kegiatan bazar offline dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat digelar di sejumlah pusat perbelanjaan sehingga lebih banyak lagi Jakpreneur binaan diikutsertakan," tuturnya.

Pendapat senada disampaikan Bayu Sarjito, Jakpreneur binaan khusus kuliner. Ia mengungkapkan, sekitar 20 pengunjung datang per harinya untuk membeli produk kuliner yang dijajakan pada bazar offline Ramadan Festival 2021.

"Alhamdulilah, pengunjung yang membeli roti lumayan banyak. Harapan kami bisa digelar bazar offline lainnya sehingga Jakpreneur binaan Pemkot Jakarta Pusat bangkit di masa pandemi COVID-19," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1088 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1059 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1039 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye937 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye935 personTiyo Surya Sakti