You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Empat Rumah Warga Ditempel Stiker di Kebagusan
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Empat Rumah Pendatang di Kebagusan Ditempel Stiker

Jajaran tiga pilar Kelurahan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dibantu pengurus RT dan RW menempelkan stiker pada empat rumah warga yang baru balik ke Ibu Kota usai melakukan perjalanan mudik Idulfitri.  

Belum lapor ke satgas COVID RW dan pengurus RT saat tiba dari kampung halaman

Sekretaris Kelurahan Kebagusan, Mohammad Yohan mengatakan, penempelan stiker ini merupakan salah satu bentuk pengawasan dan pendataan terhadap warga yang baru datang dari luar kota.  Empat rumah warga yang ditempel stiker ini tersebar di wilayah RT 11/ 04 dua rumah, dan masing-masing satu rumah di RT 6/08 dan RT 6/07.

"Rumah warga itu ditempel stiker, karena pemiliknya belum lapor ke satgas RW dan pengurus RT saat tiba dari kampung halaman," kata Yohan, Rabu (19/5).

Wali Kota Jakut Monitoring Arus Balik Lebaran di Sunter Jaya

Dijelaskan Yohan, pihaknya bersama pengurus RT dan RW telah meminta warga yang baru tiba dari kampung halaman itu untuk segera melakukan tes antigen di Puskesmas kelurahan atau kantor Polsek Pasar Minggu.

"Pendataan dan pengawasan kami lakukan sebagai salah satu upaya menekan penyebaran COVID-19," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1480 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1470 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1208 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1197 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1120 personFolmer