You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       256 Warga di RW Rawan Terdampak Covid-19 di Kepulauan Seribu Utara Sudah Tervaksin
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

256 Warga RW Sasaran di Kepulauan Seribu Utara Sudah Divaksin COVID-19

Sebanyak 256 warga di RW rawan terdampak COVID-19 atau lingkungan permukiman padat di Kecamatan Kepulauan Seribu Utara sudah diberikan vaksin COVID-19 dosis pertama.

Usia 18 hingga 59 tahun

Kepala Puskesmas Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Achmad Sigit merinci, sebanyak 199 orang merupakan warga Kelurahan Pulau Kelapa, sementara dari Kelurahan Pulau Panggang sebanyak 57 orang.

"Rentang usia mereka yang divaksin antara 18 hingga 59 tahun serta lansia yang belum ikut divaksin. Untuk sasaran saat ini adalah warga yang tinggal di kampung padat penduduk," ujarnya, Rabu (2/6).

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 1 Juni 2021

Ia menambahkan, untuk pemberian vaksin dosis kedua akan dilakukan 12 minggu atau tiga bulan setelah penyuntikan dosis pertama.

"Mudah-mudahan melalui vaksinasi ini bisa mengurangi risiko penyebaran dan dampak tertular COVID-19 di Kepulauan Seribu. Usai divaksin warga kita imbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1458 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1267 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1065 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye998 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye971 personDessy Suciati