You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Terima Bantuan 240 Kasur Untuk Isolasi Terkendali di Kepulauan Seribu
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkab Terima Bantuan 240 Kasur untuk Isolasi Terkendali

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu menerima bantuan kasur untuk isolasi terkendali sebanyak 240 kasur dari Yayasan Budha Tzu Chi.

Terima kasih atas kepeduliannya

Kepala Bagian Perekonomian dan Pembangunan Kepulauan Seribu, Endro Mukti Wibowo mengatakan, bantuan kasur tersebut nantinya akan didistribusikan ke tempat-tempat isolasi terkendali di enam kelurahan.

"Kasur-kasur ini akan digunakan dalam keadaan darurat atau saat banyak warga yang diarahkan melakukan isolasi terkendali," ujarnya usai serah terima bantuan dilakukan di kantor Mitra Praja, Sunter, Jakarta Utara, Selasa (6/7).

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 5 Juli 2021

Menurutnya, kasur akan didistribusikan ke masing-masing kelurahan dengan jumlah bervariatif berkisar 25 hingga 40 kasur.

"Selain untuk distribusi di masing-masing kelurahan itu, kita juga menyiapkan cadangan sebanyak 50 kasur," terangnya.

Sementara itu, Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan, Iwan P Samosir mengatakan, hari ini dirinya memimpin pendistribusian bantuan kasur tersebut ke dua kelurahan, masing-masing ke Kelurahan Pulau Untung Jawa dan Kelurahan Pulau Panggang. Kemudian, untuk besok akan didistribusikan ke Kelurahan Pulau Harapan dan Kelurahan Pulau Kelapa.

"Terima kasih atas kepeduliannya, kita mengajak pihak swasta lainnya untuk berkolaborasi dan peduli terhadap penanganan COVID-19 ini. Semoga kondisi lekas pulih dan perekonomian kembali bergerak," tandasnya.   

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3654 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1056 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye897 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye888 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye849 personNurito