You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Walikota Jakut Mengapresiasi Gerakan Ayo Vaksin Yang Digagas PMI
....
photo Suparni - Beritajakarta.id

Gerakan Ayo Vaksin di Jakut Bakal Diadakan di 21 Lokasi

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara berkolaborasi dengan PT Pelindo II (Persero) dan Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Utara mengadakan Gerakan Ayo Vaksin untuk mempercepat tercapainya target vaksinasi COVID-19. Gerakan Ayo Vaksin rencananya akan diadakan di 21 lokasi di Jakarta Utara.

Ini gerakan penyelamatan

Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, Gerakan Ayo Vaksin menjadi bagian dari Serbuan Vaksinasi COVID-19 dengan dasaran anak mulai usia 12 tahun, remaja hingga lansia.

"Ini menjadi gerakan penyelamatan, gerakan kemanusiaan yang semua instansi harus terlibat bukan saja pemerintah tetapi juga swasta agar penanganan COVID-19 dapat dilakukan secara bersama dan serentak agar target sasaran vaksinasi segera tercapai," ujarnya, saat acara launching Gerakan Ayo Vaksin di Kantor PMI Jakarta Utara, Rabu (7/7).

Warga Sunter Jaya Antusias Ikuti Vaksinasi COVID-19

Ketua PMI Jakarta Utara, Sabri Saiman menambahkan, kegiatan tersebut digagas untuk membantu percepatan vaksinasi bagi warga sasaran agar herd immunity bisa segera dicapai.

"Kami menargetkan dari tiap lokasi pelaksanaan Gerakan Ayo Vaksin bisa dilakukan vaksinasi terhadap 350 orang," terangnya.

Sementara itu, General Manager PT Pelindo Cabang Tanjung Priok, Guna Mulyana menuturkan, perusahaan tergerak untuk membantu pemerintah dan masyarakat karena adanya pandemi COVID-19.

"Semoga bantuan vaksinasi ini bisa membantu dan bermanfaat bagi masyarakat. Kita ingin semua bisa mendapatkan vaksin demi keselamatan bersama menghadapi pandemi ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1459 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1268 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1066 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1003 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye976 personDessy Suciati