You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
300 Pelajar SMAN 31 Divaksin di SMAN 22
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pelajar di Matraman Ikut Vaksinasi di SMAN 22

Sebanyak 300 pelajar SMAN 31 ditargetkan mendapatkan layanan vaksinasi di SMAN 22 Utan Kayu, Matraman, Jakarta Timur Rabu (14/7). Layanan ini digelar atas kerja sama Sudin Pendidikan Wilayah I dengan Puskesmas Kecamatan Matraman.

Kita targetkan setiap hari ada 300 pelajar yang divaksin

Wakil Camat Matraman, Mujiono mengatakan, layanan vaksinasi bagi pelajar ini sudah dimulai sejak Selasa (13/7) kemarin. Rencananya, kegiatan vaksinasi untuk pelajar SMP, SMA dan SMK se Kecamatan Matraman ini akan tuntas selama dua pekan.

"Kita targetkan setiap hari ada 300 pelajar yang divaksin. Hari ini jadwal yang divaksin adalah pelajar SMAN 31 Kayumanis," kata Mujiono, saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di SMAN 22.

Layanan Mobil Vaksin Keliling di Kelurahan Rorotan Disambut Antusias

Dari target 300 pelajar yang divaksin hari ini, lanjut Mujiono, hanya 172 yang hadir. Selebihnya tidak hadir tanpa keterangan. Sedangkan pada Selasa kemarin, pelajar yang hadir untuk divaksin di SMAN 22 ini ada 199 orang. 

Disebutkan, untuk mendukung layanan vaksinasi ini pihaknya menurunkan 13 tenaga kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Matraman. Untuk bagian admin dibantu dari pihak sekolah dan CPNS Sudin Pendidikan wilayah 1.

Kemudian untuk keamanan dan pengawasan protokol kesehatan, jelas Mujiono, pihaknya mengerahkan 10 personel gabungan dari unsur Satpol PP, Bimaspol, Babinsa, PPSU, FKDM.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik