You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
156 Paket Sembako Warga Isoman di Tambora Diterima
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Kecamatan Tambora Salurkan Bantuan untuk Warga Isoman saat PPKM Darurat

Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, hingga Rabu (14/7) tercatat telah menyalurkan 156 paket kebutuhan pokok untuk warga yang sedang melakukan isolasi mandiri (isoman) selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat.

Jika paket bantuan sudah tersedia, nanti diambil oleh pihak kelurahan kemudian diserahkan ke RT/RW untuk selanjutnya dibagikan ke warga yang sedang isoman

Kepala Satpel Sosial Kecamatan Tambora, Zaenuri mengatakan, ratusan paket kebutuhan pokok tersebut dibagikan kepada warga yang tengah isoman sebanyak 81 paket di Kelurahan Pekojan, 22 paket di Kelurahan Kalianyar, 45 paket di Kelurahan Angke, Tiga paket di Kelurahan Roa Malaka, dan lima paket di Kelurahan Jembatan Lima. Sementara untuk enam kelurahan lainnya saat ini telah melakukan pengajuan dan menunggu pembagian paket kebutuhan pokok.

"Jadi, satu paket kebutuhan pokok berisikan, 20 kilogram beras, dua liter minyak goreng, tujuh kaleng sarden ukuran 155 gram, satu kaleng biskuit ukuran 240 gram, dan satu dus mi instan," ujar Zaenuri, Rabu (14/7).

Kelurahan Pinangsia Salurkan Bantuan untuk Warga yang Sedang Isoman

Dikatakan Zaenuri, bagi warga yang sedang melakukan isoman dan ingin mendapatkan bantuan paket kebutuhan pokok dapat mengajukan ke kelurahan melalui RT/RW dengan melampirkan fotokopi KTP, KK, dan surat keterangan positif COVID-19 dari puskesmas atau rumah sakit.

"Jika paket bantuan sudah tersedia, nanti diambil oleh pihak kelurahan kemudian diserahkan ke RT/RW untuk selanjutnya dibagikan ke warga yang sedang isoman," jelasnya.

Pihaknya berharap, bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi warga yang tengah menjalani isolasi mandiri di rumah.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1474 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1336 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1078 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1028 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye992 personDessy Suciati