300 Pelajar SMPN 7 Telah Divaksin di SMAN 22 Utan Kayu
Sebanyak 300 pelajar SMPN 7 telah mendapatkan layanan vaksinasi COVID-19 di SMAN 22, Utan Kayu Utara, Matraman, Jakarta Timur. Layanan ini digelar kerja sama Puskesmas Kecamatan Matraman dengan pihak sekolah.
Alhamdulillah, pelaksanaan vaksin berjalan lancar dalam waktu tiga hari terakhir ini
Kepala SMPN 7 Utan Kayu, Narito mengatakan, total jumlah siswa yang terdata untuk divaksin ada 430. Namun yang divaksin di SMAN 22 sebanyak 300 orang. Selebihnya, ada yang sudah divaksin melalui program vaksin dari pemerintah dan sebagian ada sakit sehingga belum bisa divaksin.
"Alhamdulillah, pelaksanaan vaksin berjalan lancar dalam waktu tiga hari terakhir ini," kata Narito, Sabtu (17/7).
550 Warga Dapat Layanan Vaksin di MTSN 30 MunjulMenurut Narito, pihaknya mengarahkan para siswa untuk ikut vaksin di SMAN 22 karena lokasinya tidak tidak terlalu jauh. Apalagi, area sekolah mereka juga digunakan untuk layanan vaksinasi bagi warga sekitar.
"Kami terus mengimbau siswa yang belum divaksin untuk segera divaksin untuk menjaga kekebalan tubuh, agar tidak mudah terserang virus," tandasnya.