95 Persen Pelajar di Jakpus Telah Divaksin
access_time Senin, 16 Agustus 2021 19:25 WIB
remove_red_eye 1132
person Reporter : Folmer
person Editor : Budhy Tristanto
Berkat kolaborasi seluruh stakeholder. Termasuk ikatan alumni sekolah
Sekitar 95 persen dari total 81 ribu pelajar sasaran usia 12 hingga 17 tahun ke atas di Jakarta Pusat, telah disuntik vaksin.
38.702 Pelajar di Wilayah Sudin Pendidikan II Jakpus Sudah Divaksin
Menurut Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma, capaian vaksinasi terhadap pelajar usia 12 hingga 17 tahun ini tak lepas dari kolaborasi yang dijalin Pemprov DKI dengan sejumlah stakeholder, termasuk ikatan alumni beberapa sekolah.
"Capaian vaksinasi pelajar hingga 95 persen ini, berkat kolaborasi seluruh stakeholder. Termasuk ikatan alumni sekolah," ujar Dhany Sukma, Senin (16/8).
Lima persen pelajar yang belum tervaksin, jelas Dhany, karena memiliki riwayat penyakit dan masih dalam proses penyembuhan setelah terpapar COVID-19.
"Pelajar yang dalam pemulihan setelah terpapar COVID- 19 akan divaksin, tinggal menunggu jadwal vaksinasi," tukasnya.
Kasudin Pendidikan I Jakarta Pusat, Slamet menjelaskan, hingga 15 Agustus 2021 tercatat sebanyak 36.030 dari total 40.178 pelajar di wilayahnya telah tervaksin.
"Yang belum divaksin sekitar 4.148 pelajar," paparnya.
Sementara, Kasudin Pendidikan II Jakarta Pusat, Uripasih mengungkapkan, sebanyak 38.702 atau sekitar 94,7 persen dari total 41 ribu pelajar di wilayahnya telah divaksin COVID-19.
"Ini merupakan data gabungan dari jumlah pelajar di sekolah swasta, negeri, madrasah dan pesantren," tandasnya.
Berita Terkait
-
58.072 Pelajar di Jakpus Telah Divaksin
access_timeSenin, 26 Juli 2021 21:24 WIB
remove_red_eye1230 personFolmer -
Vaksinasi Massal Pelajar di Jakpus Digelar Pekan Depan
access_timeJumat, 02 Juli 2021 17:10 WIB
remove_red_eye1259 personFolmer -
200 Warga Ikuti Vaksinasi di SMPN 160 Ceger
access_timeSenin, 16 Agustus 2021 14:08 WIB
remove_red_eye1689 personNurito -
Sentra Vaksinasi Masjid Jami Al-Mukarromah Layani 377 Warga
access_timeMinggu, 15 Agustus 2021 18:46 WIB
remove_red_eye1386 personSuparni
Berita Terpopuler
indeks