You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
30 PPSU Bantu Bersihkan Puing Sisa Kebakaran Kampung Melayu
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

30 PPSU Bantu Bersihkan Puing Sisa Kebakaran Kampung Melayu

Membutuhkan waktu sekitar dua hari untuk membersihkan lokasi hingga bersih

Sebanyak 30 anggota PPSU dikerahkan untuk membantu warga membersihkan puing sisa kebakaran di wilayah RT 01, 05 dan 06 RW 03 Kampung Pulo, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (26/8).

Kebakaran di Kampung Pulo Diduga Dipicu Korsleting Listrik

Lurah Kampung Melayu, Setiyawan mengatakan, setelah garis polisi dibuka pihaknya langsung menerjunkan personel PPSU untuk melakukan pembersihan puing sisa kebakaran yang ada di luar rumah dan di gang-gang pemukiman tersebut. Kegiatan bersih-bersih ini dihadiri Camat Jatinegara, Endang Sofyan dan Kapolsek Jatinegara, Kompol Yusup Suhadma.

"Tahap awal kita bersihkan bagian luarnya dulu. Besok kita lanjutkan bagian dalamnya," kata Setiyawan.

Selain 30 PPSU, lanjut Setiyawan, 12 anggota Satgas Sudin Lingkungan Hidup juga turut membantu membersihkan puing sisa kebakaran di lokasi ini. Untuk pengangkutan puing, dikerahkan dua gerobak motor dan satu unit truk sampah.

"Membutuhkan waktu sekitar dua hari untuk membersihkan lokasi hingga bersih," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4094 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2793 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1781 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1572 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1437 personNurito
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik