You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 150 Warga Divaksin di Masjud Nurul Huda Batu Ampar
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

150 Warga Divaksin di Masjid Nurul Huda Batu Ampar

Sebanyak 150 warga mendapatkan layanan vaksinasi di halaman Masjid Nurul Huda, Batu Ampar, Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (28/8).

Animo masyarakat sangat tinggi sehingga kuotanya kita tambah lagi

Layanan serbuan vaksin ini hasil kolaborasi Pemprov DKI dengan Dewan Masjid Indonesia (DMI), Bank DKI, Gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia (GPMI) DKI Jakarta, EPIC USAID dan pengurus Masjid Nurul Huda.

Lurah Batu Ampar, Achmad Ruslan mengatakan, awalnya kuota yang disiapkan sebanyak 100 peserta. Namun, jumlah yang hadir ternyata sampai 150 peserta. Mereka merupakan warga sekitar, pengurus DMI, DKM, pengurus masjid dan musala serta ustaz dan ustazah.

Mulai Senin, Pemprov DKI Jakarta Berlakukan PTM Terbatas pada 610 Sekolah

"Animo masyarakat sangat tinggi sehingga kuotanya kita tambah lagi," kata Ruslan.

Menurutnya, kegiatan ini melibatkan empat tenaga kesehatan yang didatangkan DMI Jakarta Timur dan EPIC USAID. Sedangkan tenaga admin dari pengurus RPTRA dan karang taruna sebanyak empat orang. Selain itu ada kader TP PKK dan dasawisma yang bertugas di bagian pendaftaran.

"Kami juga kerahkan 20 anggota PPSU untuk membantu penyiapan tempat dan membersihkan area sebelum dan sesudah kegiatan. Termasuk juga Satpol PP untuk bantuan keamanan," tuturnya.

Ketua DMI Kecamatan Kramat Jati, Mohammad Aladin menjelaskan, peserta yang telah divaksin mendapat bingkisan sembako dari GPMI, serta makanan ringan yang disediakan Bank DKI Syariah.

"Kami harapkan, dengan banyak warga yang divaksin maka herd immunity akan tercapai dan warga Jakarta sehat, bebas dari vaksin," ucap Aladin.

Sementara, Ketua DKM Masjid Nurul Huda, Saad Farai menuturkan, selain di Masjid Nurul Huda Batu Ampar, serbuan vaksin juga digelar di Masjid An-Nur Pulogadung. Kemudian di Kecamatan Tebet dan Jagakarsa, Jakarta Selatan.  

"Kami sebagai tuan rumah menyambut baik dan sangat mendukung pelaksanaan vaksinasi ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Tangani Ceceran Oli di Jl I Gusti Ngurah Rai

    access_time30-04-2024 remove_red_eye3873 personNurito
  2. Kelurahan Duren Sawit dan Pondok Bambu Deklarasikan STBM

    access_time03-05-2024 remove_red_eye3303 personNurito
  3. Kelurahan Rawa Terate Gandeng CSR Tangani DBD

    access_time30-04-2024 remove_red_eye2463 personNurito
  4. 60 Warga Manfaatkan Layanan Jemput Bola Pembuatan NIB

    access_time01-05-2024 remove_red_eye2361 personTiyo Surya Sakti
  5. Sekda DKI Buka Kick Off Inventarisasi Barang Milik Daerah 2024

    access_time30-04-2024 remove_red_eye2357 personFolmer