Tujuh Pohon Mahoni di Jl Kemang Selatan Dipangkas
access_time Kamis, 02 September 2021 17:52 WIB
remove_red_eye 1901
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Budhy Tristanto
Pemangkasan pohon ini menindaklanjuti laporan masyarakat melalui aplikasi CRM
Petugas Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan, Kamis (2/9), memangkas tujuh pohon Mahoni di Jalan Kemang Selatan I, Kelurahan Bangka, Mampang Prapatan.
12 Personel Pasukan Hijau Pangkas 170 Pohon di Cipinang
Kasi Jalur Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan, Arwin mengatakan, pemangkasan dilakukan untuk mengurangi beban pohon, karena dahannya sudah tinggi dan sangat lebat.
"Pemangkasan pohon ini menindaklanjuti laporan masyarakat melalui aplikasi CRM," ujarnya.
Dijelaskan Arwin, pemangkasan dilakukan tujuh personel dengan menggunakan mesin potong. Diharapkan, setelah dipangkas pohon tidak tumbang saat hujan atau angin kencang.
"Dipapasnya dahan pohon ini demi keamanan dan kenyamanan masyarakat dan pengendara yang melintas," tandasnya.
Berita Terkait
-
PPKM Level 4 Diperpanjang, Tunjukkan Bukti Vaksinasi COVID-19 Jadi Syarat Warga Beraktivitas di Berbagai Sektor
access_timeKamis, 05 Agustus 2021 21:02 WIB
remove_red_eye1474 personYudha Peta Ogara -
Enam Pohon Cemara di Jalan Kyai Tapa Dipangkas
access_timeSelasa, 27 Juli 2021 21:27 WIB
remove_red_eye1345 personWuri Setyaningsih
Berita Terpopuler
indeks