You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ahok akan Bangun Lima Taman Bermain Anak
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Ahok akan Bangun Lima Taman Bermain Anak

Minimnya keberadaan taman untuk bermain anak di ibu kota membuat anak-anak memilih bermain di Tempat Pemakaman Umum (TPU). Untuk itu, Pemprov DKI Jakarta terus berupaya membeli tanah untuk dibangun taman sebagai sarana bermain anak-anak.

Kita akan terus beli tanah. Tahun ini, akan ada 4 atau 5 contoh ruang publik terbuka ramah anak yang akan dibangun

Bahkan, Pemprov DKI Jakarta telah mengalokasikan anggaran pembelian tanah di dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2015.

"Kita akan terus beli tanah. Tahun ini, akan ada 4 atau 5 contoh ruang publik terbuka ramah anak yang akan dibangun," ujar Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta, di Balaikota, Senin (30/3).

Warga Cideng Kerja Bakti Bersihkan RPTRA

Mantan Bupati Belitung Timur itu menjelaskan, pihaknya saat ini juga telah membangun taman ramah anak di antaranya di kawasan Pulogadung. "Beberapa sudah mulai bangun, seperti di Pulogadung. Nah ini juga CSR dari PT Pembangunan Jaya," jelasnya.

Sekadar diketahui, sejumlah anak-anak di Kelurahan Kapuk, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, ditemukan bermain di areal TPU seluas satu hektare tersebut. Mereka terpaksa bermain di areal pemakaman karena minimnya taman di wilayah Cengkareng.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4258 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1586 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1563 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik