You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tiga Mobil Pemadam Atasi Kebakaran Rumdis Penjaga SDN Cawang 12
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Kebakaran di Areal SDN Cawang 12 Berhasil Dipadamkan

Kebakaran bangunan rumah dinas penjaga sekolah di SDN Cawang 12 di Jl Raya UKI RT 07/011 Kelurahan Cawang, Kramat Jati, Selasa (26/10), berhasil dipadamkan petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur. Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 07:09 ini diduga akibat hubungan arus pendek listrik.

Luas bangunan yang terbakar sekitar 60 meter persegi

Menurut Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, tidak ada yang mengetahui persis awal mula kejadian. Warga sekitar, melihat ada kepulan asap dan saat dicek lokasi kejadian ternyata api sudah membakar rumah penjaga sekolah tersebut.

"Luas bangunan yang terbakar sekitar 60 meter persegi," ucapnya.

12 Unit Pemadam Atasi Kebakaran di Jalan B Karang Anyar

Untuk memadamkan api, jelas Gatot, pihaknya mengerahkan tiga unit mobil pemadam dengan 15 personel. Dalam waktu sekitar 25 menit api berhasil dipadamkan petugas.

Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini. Namun akibat kejadian ini kerugian materi yang ditimbulkannya ditaksir mencapaii Rp 180 juta.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Sekretaris Komisi A Mujiyono Setujui Kenaikan Gaji PJLP Gulkarmat

    access_time25-10-2024 remove_red_eye2147 personDessy Suciati
  2. Siap Digelar, Ini Tema Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024

    access_time26-10-2024 remove_red_eye1607 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Crossing Saluran di Jl Jambore Cibubur Mulai Terpasang

    access_time25-10-2024 remove_red_eye1158 personNurito
  4. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye977 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye976 personAldi Geri Lumban Tobing