You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
TP PKK Joglo Kumpulkan 47,5 Liter Minyak Jelantah Per Minggu
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

TP PKK Joglo Kumpulkan 47,5 Liter Minyak Jelantah Setiap Pekan

Pokja 3 TP PKK Kelurahan Joglo, Kembangan, Jakarta Barat, setiap pekannya berhasil mengumpulkan 47.5 kilogram minyak jelantah dari warga.

Per liter minyak jelantah kami bayar Rp 3.300

Ketua Pokja 3 TP PPK Kelurahan Joglo, Haryati mengatakan, pihaknya bersama CSR Rumah Sosial Kutub sudah menjalankan program sedekah minyak jelantah sejak enam bulan lalu, dalam rangka membantu mengurangi pencemaran lingkungan.

"Program ini mengurangi minyak jelantah dari rumah warga dan pedagang yang dibuang ke saluran," tuturnya, Selasa (23/11).

432 Liter Minyak Jelantah Terkumpul dari Program Jakarta Utara Tersenyum

Diungkapkan Haryati, setiap Jumat anggota TP PKK mengumpulkan minyak goreng bekas memasak dari 43 warga yang kemudian disetorkan ke Rumah Sosial Kutub.  

"Per liter minyak jelantah kami bayar Rp 3.300. Jadi, selain membantu mengurangi pencemaran lingkungan juga dapat menambah penghasilan warga," ucapnya.

Lurah Joglo, Matrullah menambahkan, minyak jelantah yang dikumpulkan dari warga ini akan diolah kembali menjadi bio gas serta bahan dasar pembuatan sabun dan lain-lain.  

"Ini merupakan inovasi yang harus terus dikembangkan dalam mengendalikan pencemaran jelantah. Saya mengapresiasi kegiatan tersebut," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2213 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1259 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1215 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1067 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye984 personDessy Suciati