You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
84 Pelajar SMAN 65 Lakukan Perekaman KTP-Elektronik
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

84 Pelajar SMAN 65 Lakukan Perekaman KTP-Elektronik

Pelajar yang saat perekaman genap 17 tahun, KTP nya langsung kami cetak 

Sebanyak 84 pelajar SMAN 65, Jalan Panjang Arteri, Kelurahan Kebon Jeruk, Kamis (9/12), melakukan perekaman KTP Elektronik yang dilaksanakan Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Barat.

Wakil Walkot Jaksel Tinjau Perekaman E-KTP di SMAN 8

Kasi Pendaftaran Penduduk Sudin Dukcapil Jakarta Barat, Milhati mengatakan, layanan jemput bola ke sekolah ini dilakukan untuk mempermudah pelajar usia 16 dan 17 tahun melakukan perekaman dan memiliki KTP Elektronik.  

"Di sekolah ini kami melakukan perekaman pada 84 pelajar, mulai 8 hingga 9 Desember dan dibagi dua sesi," ujarnya.

Selain melakukan perekaman di SMAN 65, pihaknya juga telah melakukan perekaman sebanyak 74 KTP Elektronik pada pelajar di SMAN 23 Tomang.

"Untuk pelajar yang saat perekaman genap 17 tahun, KTP nya langsung kami cetak dan berikan. Untuk yang 16 tahun nanti saat usianya 17 tahun kami cetak dan antar ke sekolah untuk diberikan pada pelajar tersebut," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4314 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1852 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1798 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1670 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1629 personFakhrizal Fakhri
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik