Wagub Ariza Berharap Pemprov DKI Jakarta dan BAZNAS (BAZIS) DKI Jakarta Tingkatkan Kolaborasi Dalam Program Membangun Generasi Muda Berkualitas
Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mewakili Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri rangkaian kegiatan Milad BAZNAS (BAZIS) Provinsi DKI Jakarta ke-53 Tahun, di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur. Kemudian, secara simbolis Wagub Ariza menyerahkan bantuan Program Beasiswa Mahasiswa Masa Depan Jakarta (MDJ); serta hadiah bagi para pemenang kompetisi Jakarta Business Enterpreuner Empowerment (Jakbee) Social Innovation Award dan Jakbee Pelajar Inspirasi 2021.
Harapan kami tentu kegiatan ini terus kita langsungkan di tahun-tahun depan dan tingkatkan lagi
Pada kesempatan itu, Wagub Ariza berharap Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama BAZNAS (BAZIS) DKI Jakarta dapat terus berkolaborasi dalam membangun generasi muda yang kreatif, inovatif dan berkualitas. Di antaranya dengan memberikan ruang yang luas bagi generasi muda untuk berkreasi, berinteraksi sekaligus bersinergi dalam menghadirkan solusi. Ia mengatakan, masa depan Jakarta ada pada generasi muda yang terus belajar dan menggali potensi diri serta memanfaatkannya untuk kebaikan. Kreativitas dan inovasi mereka menjadi harapan lahirnya solusi-solusi baru atas permasalahan yang dihadapi bangsa dan negara.
"Alhamdulillah, hari ini dalam rangka ulang tahun juga diselenggarakan penyerahan bantuan Beasiswa Mahasiswa MDJ, serta hadiah pemenang Kompetisi Jakbee Social Innovation dan Jakbee Pelajar Inspirasi 2021; dengan total bantuan sebesar Rp.20.622.000.000,- (Dua puluh miliar enam ratus dua puluh dua juta rupiah) yang yang diberikan oleh BAZNAS (BAZIS) bersama Pemprov DKI Jakarta untuk mahasiswa sebanyak 3437 mahasiswa," ucap Wagub Ariza, seperti dikutip dari siaran pers PPID Provinsi DKI Jakarta, Kamis (9/12).
1.000 Mahasiswa Jaktim Terima Beasiswa dari Baznas Bazis DKIWagub Ariza pun ingin ide-ide cemerlang yang telah dituangkan oleh anak-anak muda dari peserta Jakbee, dapat ditindaklanjuti dengan baik dan kelak dapat bermanfaat untuk masyarakat umum di Jakarta maupun di Indonesia. Sebagaimana diketahui, Program JakBee Pelajar Inspirasi maupun Beasiswa Mahasiswa MDJ merupakan salah satu program kolaborasi Pemprov DKI Jakarta bersama BAZNAS (BAZIS) DKI Jakarta dalam rangka membangun generasi muda yang kreatif dan inovatif, serta membangun sumber daya manusia yang berkualitas di era kompetitif.
"Harapan kami tentu kegiatan ini terus kita langsungkan di tahun-tahun depan dan tingkatkan lagi, agar dapat memberi manfaat yang lebih besar lagi kepada mahasiswa lainnya. Asahlah kreativitas untuk menciptakan inovasi baru. Saya apresiasi penerima Jakbee Social Innovation Award dan Jakbee Pelajar Inspirasi 2021. Ini adalah bukti bahwa potensi kreativitas telah disalurkan melalui kegiatan wirausaha yang sekaligus merupakan solusi bagi permasalahan sosial yang muncul di tengah pandemi COVID-19," tuturnya.
Wagub Ariza turut mengapresiasi para penerima Bantuan Beasiswa Mahasiswa MDJ, dan berharap dapat dimanfaatkan secara bijak untuk meningkatkan kompetensi dalam mengadapi era persaingan global.
"Semoga kalian menjadi generasi penerus bangsa yang memiliki kualitas dunia dan hati seluas samudera. Manfaatkan kesempatan ini, tanamkan pada diri masing-masing bahwa saudaralah yang selanjutnya memiliki tanggung jawab untuk memberikan kesempatan kepada generasi selanjutnya. Sebab kalian adalah Masa Depan Jakarta," jelasnya.
Sementara itu, Wakil Ketua II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Baznas Bazis DKI Jakarta, Saat Suharto Amjad menyampaikan apresiasi kepada warga Jakarta atas kepercayaannya selama 53 tahun kepada BAZNAS (BAZIS) DKI Jakarta.
"Alhamdulillah kepercayaannya semakin hari semakin meningkat dan hari ini salah satu dari bagian kami untuk memberikan pertanggungjawaban kepada masyarakat, (yaitu) program-program yang telah kami lakukan. Dan yang kita lakukan hari ini adalah program Jakarta Cerdas, program Masa Depan Jakarta," ungkapnya.
Ia pun menambahkan, program Bantuan Beasiswa Mahasiswa MDJ merupakan bantuan untuk para mahasiswa yang tidak mampu dan melengkapi jaminan sosial yang ada di Jakarta.
"Luar biasa sudah sangat banyak di Jakarta, sudah ada KJMU untuk mahasiswa yang berprestasi juga sudah ada yayasan beasiswa Jakarta, BAZNAS (BAZIS) melengkapi untuk mahasiswa yang tidak mampu. Ini mengirim pesan bahwa tidak ada anak-anak Jakarta yang mempunyai hambatan untuk mencapai cita-citanya," jelasnya.
Perlu diketahui, JakBee Pelajar Inspirasi merupakan salah satu program kolaborasi BAZNAS (BAZIS) DKI Jakarta bersama Pemprov DKI Jakarta yang menumbuhkembangkan semangat wirausaha di kalangan pelajar. Jakbee Social Innovation Award 2021 sendiri digelar untuk mewujudkan ekosistem inovasi serta memberikan penghargaan kepada para inovator muda. Tahun 2021 ini, Jakbee fokus kepada menghimpun dan memberikan penghargaan terhadap inovasi-inovasi yang telah berjalan dan memberikan manfaat kepada masyarakat.
Penghargaan diberikan pada kategori:
- Early Stage, Inovasi bisnis sosial baru yang berusia kurang dari 1 (satu) tahun dan memiliki potensi untuk dikembangkan agar bisa terus berlanjut dan memberikan dampak sosial yang lebih luas;
- Growth, Inovasi bisnis sosial yang sudah berjalan 1 hingga 3 tahun serta sudah memiliki dampak sosial dan me miliki potensi untuk dikembangkan agar memberikan dampak sosial yang lebih besar.
Sedangkan Beasiswa Mahasiswa MDJ merupakan Program Jakarta Cerdas berupa pemberian bantuan biaya pendidikan bagi para mahasiswa penduduk Jakarta yang tidak mampu tetapi belum mendapatkan beasiswa dari lembaga manapun yang diluncurkan pada tahun 2019 oleh BAZNAS (BAZIS) DKI Jakarta berkolaborasi dengan Pemprov DKI Jakarta.