You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ular Sanca Sepanjang Empat Meter Diamankan Petugas Gulkarmat Jaktim
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Ular Sanca Empat Meter Diamankan Petugas Gulkarmat Jaktim

Petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, berhasil mengamankan ular Sanca sepanjang empat meter di Jl Pisangan Baru RT 07/15,  Matraman, Sabtu (11/12) malam.

Ular itu berada di atas outdoor AC

Menurut Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur,  Gatot  Sulaeman, ular tersebut dievakuasi dari atas outdoor AC sebuah kantor perusahaan di wilayah tersebut.

"Ular itu berada di atas outdoor AC. Setelah ditangkap ular langsung dimasukkan ke dalam karung untuk dievakuasi," kata Gatot, Minggu (12/12).

81 Hewan Peliharaan Warga Berhasil Dievakuasi Gulkarmat Jaktim

Dijelaskan Gatot, proses evakuasi ular ini memakan waktu hingga 30 menit.

Dengan diamankannya ular ini, kata Gatot, sedikitnya satu KK atau 15 jiwa terselamatkan dari ancaman serangan ular tersebut.

"Kami kerahkan empat petugas rescue untuk amankan ular tersebut, " pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2249 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1264 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1221 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1074 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye996 personDessy Suciati