You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Cegah Omicron, 500 Warga Kramat Jati Divaksin di Masjid As Sholihin
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

500 Warga Kramat Jati Divaksin di Masjid As Sholihin

Sebanyak 500 warga mendapatkan layanan vaksinasi COVID 19 di Masjid As Sholihin, Jl Raya Condet, Balekambang, Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (16/12). Layanan vaksinasi jemput bola ini hasil kolaborasi Kecamatan Kramat Jati dengan Puskesmas Kramat Jati, Badan Intelijen Negara (BIN) dan pengurus Masjid As Sholihin.

Target awal ada 300 warga yang divaksin

Camat Kramat Jati, Rudi Syahrul mengatakan, layanan  jemput bola ini dilakukan untuk menambah capaian vaksinasi secara maksimal. Selain untuk menambah kekebalan tubuh warga jelang libur Natal dan Tahun Baru 2022, vaksinasi ini juga untuk mencegah merebaknya varian baru COVID-19, Omicron.

Adapun jenis vaksin yang digunakan adalah Sinovac untuk dosis pertama dan kedua, serta Astra Zeneca dosis kedua.

4.787 Pelajar SD di Jaktim Divaksin COVID-19 Hari Ini

"Target awal ada 300 warga yang divaksin. Namun ternyata antusias warga sangat tinggi hingga akhirnya jumlah yang vaksin mencapai 500 orang, " katanya.

Menurut Rudi, warga yang divaksin mulai anak usia 12 tahun hingga lansia. Malah, ada pula anak usia 6 hingga 11 tahun yang ikut ke lokasi layanan, ikut divaksin bareng orang tuanya.

Untuk pelaksanaan vaksinasi ini, jelas Rudi, pihaknya mengerahkan delapan tenaga kesehatan dari puskesmas. Mereka ada yang bertugas sebagai vaksinator, tenaga admin, observasi dan pendaftaran.

"Sejauh ini tidak ada lagi kasus COVID 19 di Kramat Jati. Diharapkan ke depannya juga tidak ada lagi dan Kramat Jati menjadi daerah hijau, " tuturnya.

Kegiatan vaksinasi ini direspon positif tokoh agama setempat, KH Ahmad Fuadi, karena memudahkan warga untuk dapat suntikan vaksin COVID-19.

"Kami ucapkan terima kasih  pada pemerintah pusat, Pemprov DKI dan BIN atas terselenggaranya vaksinasi ini. Saya juga imbau warga agar tetap menjaga prokes di masa pandemi ini," pungkas Fuadi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4067 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2789 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1769 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1566 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1431 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik