Saluran Air di Jalan Danau Sekawi Dinormalisasi
Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, menormalisasi saluran air di Jalan Danau Sekawi RT 04/06, Kelurahan Bendungan Hilir. Rencananya normalisasi saluran sepanjang 75 meter yang dilakukan sejak 8 Desember ditarget rampung akhir Desember 2021.
Setelah dinormalisasi semoga aliran air semakin lancar sehingga bisa meminimalisir genangan di kawasan sekitar
Kepala Satpel SDA Kecamatan Tanah Abang, Eli Menawan Sari mengatakan, dari rencana 75 meter, saat ini sudah dikerjakan sepanjang 39,6 meter atau sekitar 52,8 persen.
"Saluran eksisting memiliki lebar 30 sentimeter dan tinggi 30 sentimeter. Setelah dinormalisasi lebar saluran akan menjadi 40 sentimeter dan tinggi 50 sentimeter serta dipasangi u-ditch dan batu," ujar Eli, Rabu (22/12).
Atasi Genangan, Saluran di Jalan Menara IV DikurasDikatakan Eli, normalisasi saluran tersebut merupakan usulan dari Lurah Bendungan Hilir lantaran saat hujan deras aliran air tidak mengalir lancar akibat ukuran saluran yang kecil.
"Kami kerahkan enam personel Satpel SDA Kecamatan Tanah Abang dibantu peralatan seperti, breaker, cangkul, linggis dan lain sebagainya. Setelah dinormalisasi semoga aliran air semakin lancar sehingga bisa meminimalisir genangan di kawasan sekitar," tandasnya.