Petugas Gulkarmat Bersihkan Tumpahan Solar di Jalan Senen
access_time Selasa, 11 Januari 2022 10:27 WIB
remove_red_eye 1688
person Reporter : Anita Karyati
person Editor : Budhy Tristanto
Petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, membersihkan tumpahan solar di Jl Senen Raya RW 03, Kelurahan Senen, tepatnya di bawah JPO Senen, Selasa (11/1).
Sekitar setengah jam, jalan sudah kembali bersih
Kasie Operasional Gulkarmat Sektor Senen, Ahmad Syaiful Kahfi mengatakan, solar yang dikemas dalam botol kemasan 600 mililiGulkarmat Jaktim Atasi Hama Ulat Bulu di Halaman Kantor BKN Ciracas
ter terjatuh dari mobil truk kemudian terlindas kendaraan lain. Akibatnya, ceceran bahan bakar ini menyebar dan membuat jalan menjadi licin. Akibatnya, sembilan sepeda motor sempat tergelincir."Untuk membersihkan ceceran solar ini, kami kerahkan delapan personel dengan satu mobil pemadam," ucap Syaiful.
Menurutnya, dalam proses pembersihan ini pihaknya dibantu petugas Suku Dinas Binamarga dan tujuh personel PPSU Kelurahan Senen.
"Sekitar setengah jam, jalan sudah kembali bersih," tuturnya.
Berita Terkait
-
Kebakaran di Jalan Agung Barat Berhasil Dipadamkan
access_timeSenin, 10 Januari 2022 14:04 WIB
remove_red_eye1488 personSuparni -
Sudin Gulkarmat Jakut Lakukan 537 Kali Evakuasi di Tahun 2021
access_timeKamis, 06 Januari 2022 06:16 WIB
remove_red_eye2102 personSuparni
Berita Terpopuler
indeks