You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
31 Siswa di Tanjung Priok Ikuti Layanan Perekaman KTP-el Jemput Bola
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

31 Siswa di Tanjung Priok Lakukan Perekaman KTP Elektronik

Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Utara menggelar layanan jemput bola perekaman KTP elektronik (KTP-el) ke SMA dan SMK Santo Lukas di Kelurahan Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok.

Kami berharap layanan jemput bola ini bisa mempermudah siswa

Kepala Seksi Pendaftaran Penduduk Sudin Dukcapil Jakarta Utara, Yudi mengatakan, layanan jemput bola digelar menindaklanjuti permohonan pihak sekolah. Selain itu, layanan jemput bola ini juga sebagai upaya meminimalisir orang datang ke kantor layanan.

"Pada saat pandemi ini kita antisipasi jangan sampai terjadi penumpukan masyarakat datang meminta layanan," ujar Yadi, Kamis (27/1).

300 Warga Ditargetkan Dapat Vaksin Booster di RPTRA Garuda

Ditambahkan Yudi, dari pelayanan jemput bola tersebut total sebanyak 31 siswa melakukan perekaman KTP-el terdiri dari 20 laki-laki dan 11 perempuan.

"Kami berharap layanan jemput bola ini bisa mempermudah siswa sehingga tidak perlu izin sekolah hanya untuk melakukan perekaman KTP elektronik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4540 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1403 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1334 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1297 personFolmer
  5. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye912 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik