You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Personel Gabungan Evakuasi Dua Pohon Tumbang di Jaktim
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Personel Gabungan Evakuasi Dua Pohon Tumbang di Jaktim

Personel gabungan melakukan penanganan dua pohon timbang di lokasi berbeda di wilayah Jakarta Timur, Selasa (8/2). Pohon tumbang terjadi saat cuaca diguyur hujan deras disertai angin kencang. Salah satu pohon tumbang, menimpa kabel listrik milik PT PLN.

Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa dua pohon tumbang ini

Kasi Jalur Hijau dan Pemakaman Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur, Atang Setiawan mengatakan, pohon tumbang pertama terjadi sekitar pukul 13.52 di halaman RPTRA Gandaria di Jl Kopi Gandaria, RT 08/03 Pekayon, Pasar Rebo. Pohon jenis Beringin dengan diameter 35 sentimeter ini tumbang menimpa kabel listrik milik PT PLN. Lokasi berada di area privat milik RPTRA.

"Penanganan melibatkan sekitar 15 personel gabungan dari unsur Sudin Pertamanan dibantu PPSU setempat," kata Atang.

Petugas Evakuasi Pohon Tumbang di Kalisari dan Duren Sawit

Pohon tumbang kedua terjadi di Jl Kelapa Dua Wetan, RT 08/07 Kelapa Dua Wetan. Pohon Mahoni berdiameter 50 sentimeter ini tumbang sekitar pukul 14.30 dan batangnya jatuh ke trotoar jalan.

Menurut Atang, pohon ini tumbang karena akarnya juga sudah keropos sehingga tercabut saat diterpa angin kencang.

Proses evakuasi pohon ini melibatkan tujuh personel. Tidak ada kendala dalam evakuasi pohon tumbang tersebut dan semua berjalan dengan lancar.  

"Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa dua pohon tumbang ini," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1518 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1506 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1310 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1152 personFolmer