You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pohon Beringin Tumbang di Johar Baru Berhasil Dievakuasi
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Pohon Beringin Tumbang di Johar Baru Berhasil Dievakuasi

Pohon Beringin berdiameter 24 sentimeter dan tinggi 10 meter yang tumbang di Jalan Johar Baru IV RT 05 RW 11, Senin (7/3), berhasil dievakuasi petugas Suku Dinas (Sudin) Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat.

Proses evakuasi hanya butuh waktu empat jam

Kasi Jalur Hijau Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat, Budi Hidayat menuturkan, pohon ini tumbang karena akarnya sudah keropos dan tercabut saat diterpa angin kencang. Untuk evakuasi pohon yang berada di atas saluran ini, lanjut Budi, pihaknya menerjunkan tujuh personel berikut dua mesin gergaji.

"Proses evakuasi hanya butuh waktu empat jam. Batang pohon yang tumbang dipotong menjadi bagian kecil-kecil," ucap Budi.

Petugas Evakuasi Pohon Tumbang di Cipete Selatan

Disebutkan Budi, untuk mengantisipasi agar tidak terjadi lagi kasus pohon tumbang pihaknya juga melakukan pemangkasan dahan pohon di sekitar lokasi.

"Kami imbau kepada warga untuk segera melapor apabila ada pohon yang tidak sehat dan lebat," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik