You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Personel Gabungan Lanjutkan Penanganan Genangan di Pondok Bambu
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Ratusan Personel Gabungan Lanjutkan Penanganan Genangan di Pondok Bambu

Sedikitnya 100 personel gabungan dikerahkan untuk membersihkan saluran air yang tersumbat di Jalan H Dogol, RW 07, Kelurahan Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, Rabu (16/3). Aksi ini sebagai lanjutan dari penanganan yang dilakukan, Selasa (15/3) kemarin.

Kita tambah kekuatan personel dan sarana pendukung hari ini agar cepat tuntas

Selain satu unit alat berat jenis long arm, dalam penanganan lanjutan hari ini diturunkan juga dua unit pompa apung dan satu unit pompa atlas koko. Tiga pompa ini untuk menyedot sisa genangan di pemukiman warga dan alat berat long arm untuk mengeruk puing penyumbat saluran yang memiliki panjang 40 meter dan lebar satu meter tersebut.    

Proses penanganan genangan dan pembersihan saluran ini sempat ditinjau Sekda DKI, Marullah Matali; Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Hendra Hidayat; dan sejumlah pejabat terkait lainnya. Mereka mendorong unit terkait agar secepatnya menyelesaikan penanganan genangan di lokasi ini.

Genangan di Kawasan Jalan Statistik Berangsur Surut

Kasi Pemeliharaan Sudin Sumber Daya Air Kota Jakarta Timur, Puryanto mengatakan, karena penanganan belum tuntas, maka pekerjaan diteruskan hari ini dan menambah kekuatan personel dari 28 orang menjadi 100 personel gabungan, dari unsur Satgas SDA, PPSU serta Satgas BPBD DKI.

"Kita tambah kekuatan personel dan sarana pendukung hari ini agar cepat tuntas," kata Puryanto.

Dengan pengerahan lebih banyak personel, lanjut Puryanto, air yang terkoneksi ke saluran penghubung (Phb) di Jalan Teluk Sibolga dan bermuara ke Kanal Banjir Timur (KBT) mulai mengalir deras. Sehingga genangan di pemukiman warga pun berangsur surut.

"Kami juga sudah siapkan 3.000 karung untuk mengangkut puing penyumbat saluran yang jadi pemicu genangan di pemukiman warga," beber Puryanto.

Langkah cepat Pemprov DKI dalam penanganan genangan ini, diapresiasi warga sekitar. Handoko (45), salah seorang warga RT 16/07 Pondok Bambu mengucapkan, saat ini kondisi genangan di wilayahnya sudah berangsur surut.  

"Alhamdulillah, genangan mulai surut. Kami ucapkan terima kasih pada jajaran Pemprov DKI yang berupaya cepat mengatasi masalah genangan ini," tandas  Handoko.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Tangani Genangan di Cibubur

    access_time18-04-2024 remove_red_eye7322 personNurito
  2. Warga dan Wisatawan Padati Bazar dan Wahana Hiburan di Pulau Kelapa

    access_time13-04-2024 remove_red_eye5307 personAnita Karyati
  3. Korsleting Listrik Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Toko di Pekayon

    access_time13-04-2024 remove_red_eye5066 personNurito
  4. Pedagang Bunga Tabur di TPU Tanah Kusir Raup Rejeki

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4933 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Basahi Jakarta Hari Ini

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4928 personAnita Karyati