Murid TK Aisyiyah 7 Kunjungi RPTRA Tanah Abang 3
Sebanyak 22 murid Taman Kanak-kanak (TK) Aisyiyah 7, Rabu (16/3), mengunjungi RPTRA Tanah Abang 3, Kelurahan Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat. Kunjungan ini dalam rangka pembelajaran di luar ruangan dan mengenalkan RPTRA.
Anak-anak kita ajarkan mengenal RPTRA
Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kelurahan Petojo Selatan, Hajizah mengatakan, kedatangan puluhan siswa-siswi TK Aisyiyah 7 ini untuk mengurangi kejenuhan anak-anak setelah lama melaksanakan PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh) dan mendapatkan suasana menyenangkan.
"Anak-anak kita ajarkan mengenal RPTRA, tadi kita ajak memberi makan ikan, mengenalkan jenis tanaman hidroponik, mengajarkan protokol kesehatan (prokes) dan memakai masker," ucapnya Hajizah.
Pengelola RPTRA Tanjong Timor Panen 7,4 Kilogram Pakcoy dan KangkungMenurut Hajizah, RPTRA merupakan tempat yang tepat untuk anak-anak dalam melakukan pembelajaran di luar ruangan karena memiliki fasilitas yang cukup lengkap seperti, ruang membaca, taman bermain, berolahraga, mengenal jenis tanaman dan ikan.
"Bermain sambil belajar lebih mengena untu
k anak-anak," terangnya.Dia berharap, keberadaan RPTRA dapat dimanfaatkan untuk anak-anak menimba ilmu secara langsung di luar ruangan.
"Saat ini RPTRA dibukanya masih bertahap dengan tetap menerapkan prokes ketat," tutupnya.