You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pendataan Lahan Untuk Pembangunan RSPON Terus Dikebut
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pendataan Lahan untuk Pengembangan RSPON Ditarget Kelar Besok

Proses pendataan lahan warga yang terdampak proyek pengembangan Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RSPON), Cawang, Jakarta Timur, yang dilakukam sejak Selasa (29/3) kemarin, ditargetkan selesai Jumat (1/4) besok.

Perkiraan ada 145 bidang lahan yang akan dibebaskan.

Lurah Cawang, Didik Diharjo mengatakan, berdasarkan pendataan awal tercatat ada 145 bidang lahan milik warga di RT 01. 03. 04, 10 dan 11 RW 06 yang akan dibebaskan. Namun, kata Didik, jumlah itu bisa bertambah karena saat ini pihaknya masih melakukan inventarisir titik lokasi yang terdampak proyek perluasan pembangunan RSPON.

“Perkiraan ada 145 bidang lahan yang akan dibebaskan. Namun, itu masih tentatif karena masih ada beberapa lagi yang tedampak dan saat ini sedang diinventarisir lebih lanjut,” kata Didik, Kamis (31/3).

Kecamatan Kramat Jati Data Lahan Warga Terdampak Pengembangan RS PON

Dia menargetkan,  pada hari Jumat (1/4) besok pendataan akan rampung 100 persen. Jika data sudah terkumpul semua maka tahapan selanjutnya adalah, dilakukan konsultasi publik rencana pembangunan.

Menurut Didik, mayoritas warga pemilik lahan sangat antusias dan setuju untuk dibebaskan karena mereka sadar proyek pengembangan RS ini demi kepentingan bersama.

“Untuk nilai ganti rugi dalam pembebasan lahan nanti akan ditentukan oleh tim apraisal sesuai ketentuan,” lanjut Didik.

Disebutkan, Pemprov DKI Jakarta mendukung secara maksimal dalam program perluasan RSPON ini demi memenuhi kebutuhan layanan warga Jakarta.

"Kami imbau warga pemilik lahan agar mempersiapkan berkas administrasi secara lengkap, untuk memudahkan proses pembebasan lahannya," tandas Didik.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4491 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1349 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1291 personDessy Suciati
  4. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1289 personFakhrizal Fakhri
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1253 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik