You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Kebudayaan Gelar Pelatihan Membatik 2
....
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

70 Peserta Ikut Pelatihan Membatik

Sebanyak 70 peserta yang terdiri dari pelajar, masyarakat umum serta penyandang disabilitas, mengikuti pelatihan membatik yang digelar Sudin  Kebudayaan Jakarta Pusat di  Gedung Pusat Pelatihan Seni Budaya (PPSB) M Mashabi, Jalan KH Mas Mansur, Kebon Melati, Tanah Abang, Selasa (17/5).

Untuk menjaga tradisi dalam berkesenian dan berkebudayaan

Pelatihan ini dibuka Kepala Dinas Kebudayaan DKI Jakarta, Iwan Henry Wardhana, didampingi Sekretaris Kota Jakarta Pusat, Iqbal Akbarrudin dan Kasudin Kebudayaan setempat, M.Nurdin. Kegiatan ini akan dilaksanakan hingga 10 hari ke depan dengan instruktur dari Institut Kesenian Jakarta (IKJ).

30 Penyandang Disabilitas di Matraman Dilatih Membatik

"Pelatihan seni membatik ini untuk menjaga tradisi dalam berkesenian dan berkebudayaan," ujar Iwan Henry.

Kasudin Kebudayaan Jakpus, M Nurdin menjelaskan, 70 peserta yang ikut pelatihan ini terdiri dari 40 pelajar dan masyarakat umum serta 30 penyandang disabilitas.

Selain untuk menambah ketrampilan dan keahlian, lanjut Nurdin, pelatihan ini juga sebagai wujud melestarikan budaya nasional, khususnya batik Betawi.

“Kita harapkan, dengan pelatihan ini Batik Betawi ini tetap terpelihara dengan baik,” ungkapnya.

Harapan yang sama diutarakan Sekretaris Kota Jakarta Pusat, Iqbal Akbarrudin. Menurutnya, pelatihan ini juga bisa menjadi peluang bagi masyarakat dan penyandang disabilitas untuk membuka usaha.

"Diharapkan ini dapat menunjang perekonomian mereka. Sekaligus melestarikan kebudayaan batik," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati