You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
ASN Pemkot Jaksel Ikut Upacara Bendera Peringati Hari Kebangkitan Nasional
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

Munjirin Pimpin Apel Peringatan Hari Kebangkitan Nasional

Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan mengikuti upacara pengibaran bendera merah putih untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional di halaman kantor wali kota, Jumat (20/5).

Tahun ini kita memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang ke-114

Dalam sambutan, Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin selaku pembina upacara mengajak semua pihak bangkit bersama.

“Tahun ini kita memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang ke-114. Tahun ini, “Ayo Bangkit Bersama” menjadi tema peringatan Hari Kebangkitan Nasional sebagai bentuk seruan agar kita bisa bangkit bersama dari pandemi COVID-19 yang sudah melanda dua tahun terakhir,” ujar Munjirin saat membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G Plate.

Peringati Hardiknas 2022, Wagub Ariza Apresiasi Kegigihan Dunia Pendidikan di Masa Pandemi

Ia mengatakan, Presiden Soekarno menetapkan hari lahirnya perkumpulan Boedi Oetomo pada pada 20 Mei 1948, sebagai Hari Bangkitnya Nasionalisme Indonesia. Organisasi pertama di Indonesia ini  bersifat nasional dan modern dalam sejarah pergerakan kemerdekaan. Perkumpulan Boedi Oetomo didirikan oleh dr Soetomo beserta para mahasiswa STOVIA pada 1908, untuk mengejar ketertinggalan bangsa Indonesia dari bangsa-bangsa lain.

“Kiranya semangat Boedi Oetomo masih relevan untuk kita kontekstualisasikan pada kehidupan berbangsa saat ini,” katanya.

Ditambahkan Munjirin, momentum penanganan COVID-19, yang semakin membaik dan Presidensi G20 Indonesia, hendaknya dapat memaknai kesungguhan semangat dr Soetomo untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional tahun ini sebagai tonggak kebangkitan dari situasi pandemi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1461 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1271 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1067 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1006 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye978 personDessy Suciati