Wapres Gibran Tinjau Makan Bergizi Gratis di SDN Slipi 15 Pagi dan SLBN 5 Jakbar
access_timeSelasa, 19 November 2024 16:39
Palmerah -
Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Slipi 15 pagi dan SLB Negeri 5 Jakarta Barat. Wapres juga membagikan alat tulis serta tas punggung kepada murid.
Dari pantauan di lokasi kehadiran Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka disambut penuh antusias warga sekitar, tampak Gibran membalas dengan senyum sambil meladeni permintaan salam serta foto bersama.
Bersama Pj Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi dan Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto, Wapres Gibran Rakabuming Raka langsung meninjau para murid SDN Slipi 15 Pagi dan SLB Negeri 5 Jakarta Barat yang menikmati sajian MBG pada masing-masing kelas.
"Gimana, enak? suka ndak makanannya?," tanya Gibran kepada murid-murid.
Setiap murid mendapatkan sajian menu Makanan Bergizi Gratis yang berisi nasi, tumis labu, telur, jeruk dan susu. Semua murid sangat antusias menyantap makanannya, bahkan ada diantaranya yang sudah habis dimakan.
"Suka pak, ini sudah habis. Saya suka telur sama susu. tapi semua sudah habis," tutur seorang murid.
Usai menghabiskan menu makanan bergizi gratis, Wapres Gibran Rakabuming Raka, juga membagikan buku dan alat tulis serta tas punggung kepada setiap murid. Tak lama kemudian, Gibran melanjutkan meninjau ruang kelas lainnya dengan sajian menu MBG yang sama.
Hal serupa juga dilakukan Gibran saat meninjau program MBG di SLB Negeri 5 Jakarta Barat, termasuk membagi-bagikan susu kotak kepada setiap murid.
"Sudah makan semua, gimana enak?" tanya Wapres Gibran kepada murid.
"Sudah, enak," jawab murid SLBN 5 dengan bahasa isyarat.
Setelah meninjau pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis, Wapres Gibran melakukan sesi foto bersama dengan para murid dan guru di halaman sekolah.
Sebagai informasi, program unggulan Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yakni Makan Bergizi Gratis akan bergulir mulai 2 Februari 2025. Program ini akan diberikan sebanyak 2 kali dalam sehari,yakni pagi dan siang hari.
Dari pantauan di lokasi kehadiran Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka disambut penuh antusias warga sekitar, tampak Gibran membalas dengan senyum sambil meladeni permintaan salam serta foto bersama.
Bersama Pj Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi dan Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto, Wapres Gibran Rakabuming Raka langsung meninjau para murid SDN Slipi 15 Pagi dan SLB Negeri 5 Jakarta Barat yang menikmati sajian MBG pada masing-masing kelas.
"Gimana, enak? suka ndak makanannya?," tanya Gibran kepada murid-murid.
Setiap murid mendapatkan sajian menu Makanan Bergizi Gratis yang berisi nasi, tumis labu, telur, jeruk dan susu. Semua murid sangat antusias menyantap makanannya, bahkan ada diantaranya yang sudah habis dimakan.
"Suka pak, ini sudah habis. Saya suka telur sama susu. tapi semua sudah habis," tutur seorang murid.
Usai menghabiskan menu makanan bergizi gratis, Wapres Gibran Rakabuming Raka, juga membagikan buku dan alat tulis serta tas punggung kepada setiap murid. Tak lama kemudian, Gibran melanjutkan meninjau ruang kelas lainnya dengan sajian menu MBG yang sama.
Hal serupa juga dilakukan Gibran saat meninjau program MBG di SLB Negeri 5 Jakarta Barat, termasuk membagi-bagikan susu kotak kepada setiap murid.
"Sudah makan semua, gimana enak?" tanya Wapres Gibran kepada murid.
"Sudah, enak," jawab murid SLBN 5 dengan bahasa isyarat.
Setelah meninjau pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis, Wapres Gibran melakukan sesi foto bersama dengan para murid dan guru di halaman sekolah.
Sebagai informasi, program unggulan Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yakni Makan Bergizi Gratis akan bergulir mulai 2 Februari 2025. Program ini akan diberikan sebanyak 2 kali dalam sehari,yakni pagi dan siang hari.
Topik : Pemerintahan