You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian

Penataan Kawasan Duren Tiga Angkat Tema 5 Abad Jakarta

access_timeJumat, 28 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Sejumlah petugas Penataan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Duren Tiga mengerjakan penataan kawasan di Jalan Duren Tiga Selatan, Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (28/2). Penataan kawasan triwulan pertama tahun 2025 tersebut meliputi pembuatan taman dan mural bertema 5 abad Jakarta. 

Taman Lapangan Banteng Siap Dibuka 24 Jam untuk Umum

access_timeKamis, 27 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Warga melakukan aktivitas di Taman Lapangan Banteng, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis (27/2). Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Jakarta Pusat memilih Taman Lapangan Banteng dan Taman Menteng yang beroperasi selama 24 jam didukung dengan kesiapan sarana dan prasarana yang ada.

Taman Simpang UKU Siap Beroperasi 24 Jam

access_timeKamis, 27 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Keseruan sejumlah warga beraktivitas di Taman Simpang UKU di Jalan Utan Kayu Raya, Utan Kayu Utara, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (27/2). Taman yang memiliki luas 800 meter persegi ini menjadi salah satu taman yang disiapkan untuk beroperasi selama 24 Jam oleh Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur.

Masyarakat Sambut Antusias Job Fair di Tamini Square

access_timeKamis, 27 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Andri Widiyanto

Antusiasme masyarakat mengikuti kegiatan Job Fair Jakarta Timur Gelombang 1 di Tamini Square, Kampung Makasar, Jakarta Timur, Kamis (27/2). Kegiatan yang digelar selama dua hari pada Rabu (26/2) hingga Kamis (27/2) ini menyediakan lowongan dari berbagai pekerjaan baik dalam maupun luar negeri.

KPPD DKI Gelar RAT ke-45 Tahun Buku 2024

access_timeKamis, 27 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Koperasi Pegawai Pemerintah Daerah (KPPD) Provinsi DKI Jakarta melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-45 Tahun Buku 2024 di Hotel Morrisey, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (27/2). Pelaksanaan RAT ke-45 KPPD DKI dibuka oleh Plt Asisten Perekonomian dan Keuangan (Asperkeu) Sekda Provinsi DKI Jakarta, Suharini Eliawati selaku dewan penasihat Koperasi KPPD DKI Jakarta.

Jelang Ramadan, Wali Kota Jakpus Tinjau Pasar Johar Baru

access_timeKamis, 27 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Reza Pratama Putra

Wali Kota Jakarta Pusat, Arifin meninjau Pasar Johar Baru, Senen, Jakarta Pusat, Kamis (27/2). Peninjauan ini dilaksanakan dalam rangka mengecek stabilitas harga serta memantau ketersediaan stok pangan menjelang bulan Ramadan 2025. 

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik