You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian

Sekolah Relawan Digital  Muhammadiyah  Resmi Dibuka

access_timeSabtu, 07 September 2024 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) DKI Jakarta, Firmansyah membuka secara resmi Sekolah Relawan Digital Muhammadiyah di Gedung Dakwah PWM DKI Jakarta, Jalan Kramat Raya, Kwitang, Senen, Jakarta Pusat. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari dari mulai Sabtu (7/9) dan Minggu (8/9) diikuti 40 peserta. 

Galeri Nasional Pamerkan Seni Rupa Infinity Yin Yang

access_timeJumat, 06 September 2024 photo_cameraFotografer : Andri Widiyanto

Melihat pameran seni rupa \"Infinity Yin Yang\" karya Lini Natalini Widhiasi di Galeri Nasional, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (6/9). Karya-karya dalam pameran ini menafsirkan konsep \"Infinity Yin Yang\" dengan menggunakan bahan aluminium dan stainless steel, material yang tidak hanya menawarkan kekokohan visual tetapi juga menunjukkan fleksibilitas dan ketahanan dalam penciptaan seni. 

Ratusan Foto Dari 77 Fotografer Dipamerkan di TIM

access_timeJumat, 06 September 2024 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Sejumlah pengunjung menikmati pameran  foto Indonesia Photo Fair (IPF) 2024 di Galeri Emiria Soenassa Taman Ismail Marzuki (TIM), Jalan Cikini Raya, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (6/9).  Pameran yang diselenggarakan oleh PannaFoto Institute ini menampilkan 136 foto karya 77 fotografer dari sembilan negara.

Pj Gubernur Resmikan Masjid Jami Ar Raudhah

access_timeJumat, 06 September 2024 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono meresmikan Masjid Jami Ar-Raudhah di Jalan TB Simatupang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (6/9). Sebelum peresmian masjid, Pj Gubernur juga meninjau Halte Transjakarta Simpang Ragunan Ar-Raudhah saat menuju lokasi menggunakan bus Transjakarta. 

20 Siswa PAUD Dikenalkan Profesi Pemadam Kebakaran

access_timeJumat, 06 September 2024 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Sebanyak 20 siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Tunas Harapan, Pondok Kelapa, mengunjungi Kantor Pemdam Kebakaran Sektor 7 Duren Sawit di Jalan Raya Kalimalang, Jakarta Timur, Jumat (6/9). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan berbagai peralatan dan tugas pokok petugas pemadam kebaran.

Pembukaan Jakarta Investment Festival (JIF) Summit 2024

access_timeJumat, 06 September 2024 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono memberikan sambutan dalam acara pembukaan Jakarta Investment Festival (JIF) Summit 2024 di Caroline Ballrom, The St. Regis Jakarta, Setiabudi, Jakarta Selatan, Jumat (6/9). Jakarta Investment Festival (JIF) merupakan forum investasi tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk mempromosikan peluang investasi di Jakarta sebagai kota yang ramah investasi global. 

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik