Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta, Ratiyono meninjau Kantor KPU Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu di Pulau Karya, Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Rabu (21/9). Tinjauan ini bertujuan untuk melihat langsung kesiapan fasilitas kantor Komisi Pemilihan Umum Administrasi Kepulauan Seribu jelang PILKADA DKI Jakarta Tahun 2017.(Foto: Yopie/beritajakarta.com)
Pemprov DKI Jakarta membahas upaya peningkatan kerjasama ekonomi dengan Arab Saudi di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (21/9/2016). Pembahasan ini dilakukan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat Konsul Jenderal RI di Jeddah Hery Saripudin. Adapun poin penting dalam pertemuan tersebut yakni pengelolaan dan pengembangan Jakarta Islamic Center ( JIC ) yang ada di ibukota menjadi pusat pendidikan islam. Selain itu pengelolaan air bersih serta manajemen pengolahan sampah juga turut dibahas dalam pertemuan tersebut. (Foto: Yopie/beritajakarta.com)
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menerima Duta Besar Republik Indonesia untuk Polandia, Peter F Gontha perihal koordinasi kerjasama peningkatan hubungan bilateral Indonesia – Polandia antara Kota Warsawa dengan DKI Jakarta menjadi sister city , di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (21/9). (Foto: Reza/Beritajakarta.com)
Asisten Bidang Kesejahteraan Masyarakat Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Fatahillah meluncuran aplikasi atau fitur pendukung di Jakarta Smart City dan mengukuhkan pasukan ungu pendukung gerakan melawan pikun di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (21/09). (Foto: Reza/beritajakarta.com)
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Tanjung Elang Berseri di Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu, Selasa (20/9). (Foto: Reza/Beritajakarta.com)
Deputi Gubernur Bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Oswar Muadzin Mungkasa menjadi pembicara dalam diskusi panel peninjauan kembali Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) di DKI Jakarta berserta potensi dan hambatanya di Balai Kota Jakarta, Selasa (20/9). (Foto: Yopie/beritajakarta.com)