Sejumlah penggemar olahraga ekstrem skateboard melakukan berbagai aksi memukau dengan berbagai trik-trik yang menantang di FO Slipi Skate Park di Jalan Palmerah Selatan, Kelurahan Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat. Skate park yang memiliki luas 4.675 meter persegi ini menjadi salah satu pilihan favorit bagi para pemain skateboard (skater) di DKI Jakarta untuk berlatih sekaligus menampilkan kemampuan mereka dalam bermain skateboard.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno menghadiri acara pembukaan Chungcheongnam-do Jakarta Business Forum di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (26/5). Wagub Rano mendukung kolaborasi ekonomi yang dilakukan antar dua provinsi, yaitu Provinsi DKI Jakarta dengan Provinsi Chungcheongnam-do, Korea Selatan.
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK-RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Provinsi DKI Jakarta tahun 2024 dalam Rapat Paripurna di Gedung DPRD DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (26/5). Berdasarkan LHP BPK-RI atas LKPD Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2024, Pemprov DKI meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) untuk kedelapan kalinya secara berturut-turut sejak 2017.
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menghadiri acara peringatan Hari Ulang Tahun ke-52 Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) di Tempat Pelelangan Ikan Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara, Senin (26/5). Peringatan HUT ini menjadi ajang pertemuan dan kolaborasi dengan pemerintah guna mendukung kesejahteraan dan kemakmuran para nelayan di seluruh Indonesia.
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung meresmikan Rumah Pompa Sunter C yang berlokasi di Jalan Danau Sunter Barat, Sunter, Jakarta Utara, Senin (26/5). Rumah Pompa Sunter C memiliki tiga unit pompa dengan kapasitas masing-masing sebesar 2.000 liter per detik serta dilengkapi dengan storage sepanjang 2,2 kilometer yang mampu menangani banjir di sekitar area seluas 20 hektare.
Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Marullah Matali memberikan sambutan sekaligus melepas keberangkatan jemaah haji di Gedung Serba Guna 1 Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur, Senin (26/5). Sebanyak 435 jemaah haji dan tujuh petugas kloter 55 embarkasi Jakarta tersebut termasuk dalam gelombang kedua yang diterbangkan dari Indonesia menuju Saudi Arabia pada 17-31 Mei 2025.