You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian

Pj Gubernur Teguh Hadiri Run For Hope 2025

access_timeMinggu, 09 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi menghadiri kegiatan Run For Hope 2025 di Senayan Park, Jalan Gerbang Pemuda, Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Minggu (9/2). 

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati World Cancer Day yang diinisiasi MRCCC Siloam Hospitals bersama Yayasan Kanker Indonesia serta Perhimpunan Onkologi Indonesia (POI).

Dispusip DKI Hadirkan Gerakan Literasi Dukung Minat Baca Masyarakat

access_timeSabtu, 08 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Reza Pratama Putra

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) DKI Jakarta menggelar kegiatan Gerakan Literasi Jakarta 2025 dengan tema \"Dari Baca Tata Jakarta\" di Rusunawa Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (8/2). Dengan adanya kegiatan seperti ini diharapkan ke depan anak-anak bisa lebih gemar membaca dan menulis serta membuka wawasan baru agar tidak selalu terpaku dengan gadget.

Mengamati Karya 17 Perupa Asia di Galeri ROH Projects

access_timeJumat, 07 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Sejumlah pengunjung mengamati karya seni instalasi pada pameran There is No Center di Galeri ROH Projects, Jalan Surabaya, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (7/2). Pameran ini menampilkan berbagai jenis pendekatan seni rupa yang diciptakan oleh 17 perupa dari sejumlah negara di Asia.

Menghabiskan Waktu di Taman Lapangan Banteng

access_timeJumat, 07 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Sejumlah warga menghabiskan waktu sore di Taman Lapangan Banteng, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Jumat (7/2). Taman yang memiliki luas 58.883 meter persegi ini menjadi tempat favorit warga Jakarta menghabiskan waktu sore dengan berkumpul bersama keluarga dengan berjalan-jalan, ataupun berkegiatan olahraga di sore hari. 

Pj Gubernur DKI Hadiri Graduation Kelas Transjakarta Academy Batch 1

access_timeJumat, 07 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Reza Pratama Putra

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi menghadiri Graduation Kelas Transjakarta Academy Batch 1 di Aula GBK PT Transportasi Jakarta, Cawang, Jakarta Timur, Jumat (7/2). Transjakarta Academy diselenggarakan guna meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional, terlatih dan inklusif yang diikuti 23 peserta.

Pj Gubernur DKI Tinjau Pangkalan LPG di Jaktim

access_timeJumat, 07 Februari 2025 photo_cameraFotografer : Reza Pratama Putra

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi bersama Plt Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta,  Suharini Eliawati, Plt Wali Kota Jakarta Timur, Iin Mutmainah, Kepala Dinas PPKUKM, Elisabeth Ratu Rante Alo dan Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi, Hari Nugroho meninjau langsung pangkalan LPG 3 kilogram Hj. Nurjanah di wilayah Kramatjati, Jakarta Timur, Jumat (7/2). Peninjauan ini dilakukan guna melihat kondisi lapangan dan memastikan ketersediaan stok terkait maraknya kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang terjadi saat ini serta memastikan program subsidi LPG 3 kilogram yang diberikan pemerintah berjalan tepat sasaran. 

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik